Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Ayub 27:16-17

27:16 Jikalau ia menimbun uang seperti debu banyaknya, dan menumpuk pakaian seperti tanah liat, 27:17 sekalipun ia yang menumpuknya, namun orang benar yang akan memakainya, dan orang yang tidak bersalah yang akan membagi-bagi uang itu.

Amsal 13:22

13:22 Orang baik meninggalkan warisan bagi anak cucunya, tetapi kekayaan orang berdosa disimpan bagi orang benar.

Amsal 28:8

28:8 Orang yang memperbanyak hartanya dengan riba dan bunga uang, mengumpulkan itu untuk orang-orang yang mempunyai belas kasihan kepada orang-orang lemah.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Job 27:16,17,Pr 13:22 28:8
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)