Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kejadian 28:18-22

28:18 Keesokan harinya pagi-pagi Yakub mengambil batu yang dipakainya sebagai alas kepala dan mendirikan itu menjadi tugu dan menuang minyak ke atasnya. 28:19 Ia menamai tempat itu Betel; dahulu nama kota itu Lus. 28:20 Lalu bernazarlah Yakub: "Jika Allah akan menyertai dan akan melindungi aku di jalan yang kutempuh ini, memberikan kepadaku roti untuk dimakan dan pakaian untuk dipakai, 28:21 sehingga aku selamat kembali ke rumah ayahku, maka TUHAN akan menjadi Allahku. 28:22 Dan batu yang kudirikan sebagai tugu ini akan menjadi rumah Allah. Dari segala sesuatu yang Engkau berikan kepadaku akan selalu kupersembahkan sepersepuluh kepada-Mu."

Full Life: BETEL.

Nas : Kej 28:19

"Betel" berarti "rumah Allah" dan dapat melambangkan setiap tempat di mana Allah hadir secara khusus.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kej 28:18-22
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)