Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Kejadian 36:31

Raja-raja Edom
36:31 Inilah raja-raja yang memerintah di tanah Edom, sebelum ada seorang raja memerintah atas orang Israel.

Kejadian 42:5

42:5 Jadi di antara orang yang datang membeli gandum terdapatlah juga anak-anak Israel, sebab ada kelaparan di tanah Kanaan.

Kejadian 43:6

43:6 Lalu berkatalah Israel: "Mengapa kamu mendatangkan malapetaka kepadaku dengan memberitahukan kepada orang itu, bahwa masih ada adikmu seorang?"

Kejadian 45:28

45:28 Kata Yakub: "Cukuplah itu; anakku Yusuf masih hidup; aku mau pergi melihatnya, sebelum aku mati."

Kejadian 46:8

46:8 Inilah nama-nama bani Israel yang datang ke Mesir, yakni Yakub beserta keturunannya. Anak sulung Yakub ialah Ruben.

Kejadian 47:27

Yakub pada akhir hidupnya
47:27 Maka diamlah Israel di tanah Mesir, di tanah Gosyen, dan mereka menjadi penduduk di situ. Mereka beranak cucu dan sangat bertambah banyak.

Kejadian 47:31

47:31 Kemudian kata Yakub: "Bersumpahlah kepadaku." Maka Yusufpun bersumpah kepadanya. Lalu sujudlah Israel di sebelah kepala tempat tidurnya.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kej 36:31 42:5 43:6 45:28 46:8 47:27 47:31
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)