Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Keluaran 24:12

Musa di gunung Sinai
24:12 TUHAN berfirman kepada Musa: "Naiklah menghadap Aku, ke atas gunung, dan tinggallah di sana, maka Aku akan memberikan kepadamu loh batu, yakni hukum dan perintah, yang telah Kutuliskan untuk diajarkan kepada mereka."

Keluaran 24:2

24:2 Hanya Musa sendirilah yang mendekat kepada TUHAN, tetapi mereka itu tidak boleh mendekat, dan bangsa itu tidak boleh naik bersama-sama dengan dia."

1 Korintus 3:3

3:3 Karena kamu masih manusia duniawi. Sebab, jika di antara kamu ada iri hati dan perselisihan bukankah hal itu menunjukkan, bahwa kamu manusia duniawi dan bahwa kamu hidup secara manusiawi?

Ibrani 9:4

9:4 Di situ terdapat mezbah pembakaran ukupan dari emas, dan tabut perjanjian, yang seluruhnya disalut dengan emas; di dalam tabut perjanjian itu tersimpan buli-buli emas berisi manna, tongkat Harun yang pernah bertunas dan loh-loh batu yang bertuliskan perjanjian,

Full Life: KAMU MASIH MANUSIA DUNIAWI.

Nas : 1Kor 3:3

Untuk penjelasan tentang perbedaan di antara orang Kristen yang duniawi dan yang rohani,

lihat art. TIGA JENIS ORANG).

Full Life: TABUT PERJANJIAN.

Nas : Ibr 9:4

Tabut perjanjian merupakan sebuah peti kudus yang berisi sebuah buli-buli manna (suatu peringatan akan pemeliharaan Allah), tongkat Harun (suatu peringatan akan perbuatan-perbuatan Allah yang ajaib) dan kedua loh batu yang bertuliskan Sepuluh Firman (suatu peringatan akan pentingnya hukum-hukum Allah sebagai patokan kekudusan bagi umat-Nya). Tutup tabut ini adalah sebuah lempengan emas yang disebut tutup pendamaian atau takhta kasih karunia yang menyatakan kemurahan Allah yang menebus melalui darah yang tertumpah

(lihat cat. --> Ibr 9:5 berikut).

[atau ref. Ibr 9:5]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kel 24:12,2Kor 3:3,Ibr 9:4
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)