Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Ratapan 3:22

3:22 Tak berkesudahan kasih setia TUHAN, tak habis-habisnya rahmat-Nya,

Bilangan 11:11

11:11 Lalu berkatalah Musa kepada TUHAN: "Mengapa Kauperlakukan hamba-Mu ini dengan buruk dan mengapa aku tidak mendapat kasih karunia di mata-Mu, sehingga Engkau membebankan kepadaku tanggung jawab atas seluruh bangsa ini?

Amsal 19:3

19:3 Kebodohan menyesatkan jalan orang, lalu gusarlah hatinya terhadap TUHAN.

Yesaya 38:17-19

38:17 Sesungguhnya, penderitaan yang pahit menjadi keselamatan bagiku; Engkaulah yang mencegah jiwaku dari lobang kebinasaan. Sebab Engkau telah melemparkan segala dosaku jauh dari hadapan-Mu. 38:18 Sebab dunia orang mati tidak dapat mengucap syukur kepada-Mu, dan maut tidak dapat memuji-muji Engkau; orang-orang yang turun ke liang kubur tidak menanti-nanti akan kesetiaan-Mu. 38:19 Tetapi hanyalah orang yang hidup, dialah yang mengucap syukur kepada-Mu, seperti aku pada hari ini; seorang bapa memberitahukan kesetiaan-Mu kepada anak-anaknya.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Lam 3:22,Nu 11:11,Pr 19:3,Isa 38:17-19
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)