Lukas 6:1-27
Murid-murid memetik gandum pada hari Sabat
6:1 Pada suatu hari Sabat
1 , ketika Yesus berjalan di ladang gandum, murid-murid-Nya memetik bulir gandum dan memakannya,
sementara mereka menggisarnya dengan tangannya.
6:2 2 Tetapi beberapa orang Farisi berkata: "Mengapa kamu berbuat sesuatu yang tidak diperbolehkan pada hari Sabat?
"
6:3 Lalu Yesus menjawab mereka:
"Tidakkah kamu baca apa yang dilakukan oleh Daud, ketika ia dan mereka yang mengikutinya lapar,
6:4 bagaimana ia masuk ke dalam Rumah Allah dan mengambil roti sajian, lalu memakannya dan memberikannya kepada pengikut-pengikutnya, padahal roti itu tidak boleh dimakan kecuali oleh imam-imam?"
6:5 Kata Yesus lagi kepada mereka:
"Anak Manusia adalah Tuhan atas hari Sabat."
Yesus menyembuhkan orang pada hari Sabat
6:6 Pada suatu hari Sabat
lain, Yesus masuk ke rumah ibadat, lalu mengajar. Di situ ada seorang yang mati tangan kanannya.
6:7 Ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi mengamat-amati
Yesus, kalau-kalau Ia menyembuhkan orang pada hari Sabat,
supaya mereka dapat alasan untuk mempersalahkan Dia.
6:8 Tetapi Ia mengetahui pikiran mereka,
lalu berkata kepada orang yang mati tangannya itu:
"Bangunlah dan berdirilah di tengah!" Maka bangunlah orang itu dan berdiri.
6:9 Lalu Yesus berkata kepada mereka:
"Aku bertanya kepada kamu: Manakah yang diperbolehkan pada hari Sabat, berbuat baik atau berbuat jahat, menyelamatkan nyawa orang atau membinasakannya?"
6:10 Sesudah itu Ia memandang keliling kepada mereka semua, lalu berkata kepada orang sakit itu:
"Ulurkanlah tanganmu!" Orang itu berbuat demikian dan sembuhlah tangannya.
6:11 Maka meluaplah amarah
mereka, lalu mereka berunding, apakah yang akan mereka lakukan terhadap Yesus.
Yesus memanggil kedua belas rasul
6:12 Pada waktu itu pergilah Yesus ke bukit untuk berdoa dan semalam-malaman Ia berdoa
3 kepada Allah.
6:13 Ketika hari siang, Ia memanggil murid-murid-Nya kepada-Nya, lalu memilih dari antara mereka dua belas orang, yang disebut-Nya rasul:
6:14 Simon yang juga diberi-Nya nama Petrus, dan Andreas saudara Simon, Yakobus dan Yohanes, Filipus dan Bartolomeus,
6:15 Matius
dan Tomas, Yakobus anak Alfeus, dan Simon yang disebut orang Zelot,
6:16 Yudas anak Yakobus, dan Yudas Iskariot yang kemudian menjadi pengkhianat.
Yesus mengajar dan menyembuhkan banyak orang
6:17 4 Lalu Ia turun dengan mereka dan berhenti pada suatu tempat yang datar: di situ berkumpul sejumlah besar dari murid-murid-Nya dan banyak orang lain yang datang dari seluruh Yudea dan dari Yerusalem dan dari daerah pantai Tirus dan Sidon.
6:18 Mereka datang untuk mendengarkan Dia dan untuk disembuhkan dari penyakit mereka; juga mereka yang dirasuk oleh roh-roh jahat beroleh kesembuhan.
6:19 Dan semua orang banyak itu berusaha menjamah Dia,
karena ada kuasa yang keluar dari pada-Nya dan semua orang
itu disembuhkan-Nya.
Ucapan bahagia dan peringatan
6:20 Lalu Yesus memandang murid-murid-Nya dan berkata:
"Berbahagialah 5 , hai kamu yang miskin 6 , karena kamulah yang empunya Kerajaan Allah.
6:21 Berbahagialah, hai kamu yang sekarang ini lapar, karena kamu akan dipuaskan. Berbahagialah, hai kamu yang sekarang ini menangis 7 , karena kamu akan tertawa.
6:22 Berbahagialah kamu, jika karena Anak Manusia orang membenci kamu 8 , dan jika mereka mengucilkan kamu, dan mencela kamu serta menolak namamu sebagai sesuatu yang jahat.
6:23 Bersukacitalah pada waktu itu dan bergembiralah, sebab sesungguhnya, upahmu besar di sorga; karena secara demikian juga nenek moyang mereka telah memperlakukan para nabi 9 .
6:24 Tetapi celakalah kamu, hai kamu yang kaya 10 , karena dalam kekayaanmu kamu telah memperoleh penghiburanmu.
6:25 Celakalah kamu, yang sekarang ini kenyang, karena kamu akan lapar. Celakalah kamu, yang sekarang ini tertawa, karena kamu akan berdukacita dan menangis.
6:26 Celakalah kamu, jika semua orang memuji kamu 11 ; karena secara demikian juga nenek moyang mereka telah memperlakukan nabi-nabi palsu."
Kasihilah musuhmu
6:27 "Tetapi kepada kamu, yang mendengarkan Aku, Aku berkata: Kasihilah musuhmu 12 , berbuatlah baik kepada orang yang membenci kamu;
1 Full Life: SABAT.
Nas : Luk 6:1
Lihat cat. --> Mat 12:1 mengenai Sabat.
[atau ref. Mat 12:1]
2 Full Life: YESUS DAN HARI SABAT.
Nas : Luk 6:2-10
Sekalipun orang Farisi menuduh bahwa Yesus telah melanggar hari
Sabat, pada kenyataannya Ia hanya melanggar penafsiran ekstrem mereka
mengenai Sabat itu. Yesus menyatakan bahwa praktik Sabat tidak boleh
merosot menjadi suatu bentuk upacara keagamaan yang harus dipelihara dengan
mengorbankan kebutuhan penting manusia. Kristus adalah Tuhan atas hari
Sabat (ayat Luk 6:5); Sabat harus digunakan agar kita dapat
meninggalkan pekerjaan sehari-hari serta usaha mencari keuntungan materiel
dan berbalik kepada Allah sebagai suatu ikrar bahwa Dialah Tuhan atas
segenap kehidupan ini. Tambahan pula, kata-kata dan tindakan Yesus (ayat
Luk 6:6-10) mengajar kita bahwa Hari Tuhan itu harus menjadi suatu
kesempatan untuk menolong orang yang membutuhkan pertolongan, baik secara
rohani maupun secara jasmani.
3 Full Life: SEMALAM-MALAMAN IA BERDOA.
Nas : Luk 6:12
Berulang-ulang Yesus meluangkan waktu untuk sendirian dengan
Bapa-Nya dalam doa, khususnya pada saat-saat hendak mengambil keputusan
yang penting
(lihat cat. --> Luk 5:16).
[atau ref. Luk 5:16]
- 1) Doa-Nya yang bersungguh-sungguh semalam suntuk itu menghasilkan
sesuatu yang luar biasa
(lihat cat. --> Yak 5:16).
[atau ref. Yak 5:16]
Setelah doa semalaman ini, Yesus memilih kedua belas orang untuk menjadi
murid-Nya (ayat Luk 6:13-16), menyembuhkan banyak orang sakit (ayat
Luk 6:17-19) dan menyampaikan khotbah-Nya yang paling sering dikutip
(ayat Luk 6:20-49).
- 2) Apabila Yesus, Anak Allah yang sempurna, meluangkan waktu semalam
suntuk untuk berdoa kepada Bapa ketika hendak mengambil keputusan
penting, betapa lebih lagi kita, dengan segala kelemahan dan kegagalan
kita, perlu meluangkan waktu semalaman dalam doa dan dalam hubungan yang
intim dengan Bapa sorgawi kita.
4 Full Life: KHOTBAH DI TEMPAT YANG DATAR.
Nas : Luk 6:17
Lihat catatan-catatan mengenai Khotbah di Bukit dari
Mat 5:1-7:29;
lihat cat. --> Mat 5:1 dst.
[atau ref. Mat 5:1]
5 Full Life: BERBAHAGIALAH.
Nas : Luk 6:20
Lihat cat. --> Mat 5:3.
[atau ref. Mat 5:3]
6 Full Life: KAMU YANG MISKIN.
Nas : Luk 6:20
Lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN,
untuk memperoleh ulasan mengenai ayat ini.
6 Full Life: KAMU YANG ... MENANGIS.
Nas : Luk 6:21
Lihat cat. --> Mat 5:4.
[atau ref. Mat 5:4]
7 Full Life: JIKA ORANG MEMBENCI KAMU.
Nas : Luk 6:22
Para pengikut Yesus hendaknya "bersukacita" dan "bergembira" (ayat
Luk 6:23) bila karena kesetiaan kepada Kristus dan standar saleh,
mereka dicela dan dicemooh. Penganiayaan karena kebenaran adalah bukti
bahwa orang percaya berada dalam persekutuan yang benar dengan Tuhan, sebab
Yesus pun dianiaya dan dibenci oleh dunia (Yoh 15:18-21;
lihat cat. --> Mat 5:10).
[atau ref. Mat 5:10]
8 Full Life: DEMIKIAN JUGA NENEK MOYANG MEREKA MEMPERLAKUKAN PARA NABI.
Nas : Luk 6:23
Berulang-ulang umat Israel PL menolak para nabi dan berita mereka
(1Raj 19:10; Mat 5:12; 23:31,37; Kis 7:51-52).
- 1) Gereja masa kini harus mengingat bahwa Allah mengutus nabi-nabi
kepada mereka (1Kor 12:28; Ef 4:11) dengan tujuan memanggil baik
para pemimpin maupun umat kepada kehidupan yang benar, kesetiaan kepada
Alkitab, dan pemisahan dari dunia ini (lih. pasal Wahy 2:1-3:22).
- 2) Gereja-gereja dapat melakukan hal yang sama seperti yang dilakukan
oleh Israel dahulu kala dengan menolak perkataan para nabi mereka dan
dengan demikian kehilangan berkat dan keselamatan dari Allah. Pada pihak
lain, mereka dapat menerima berita Allah, meninggalkan dosa, memperdalam
kesetiaan mereka kepada Allah dan Firman-Nya, dan terus hidup sebagai
umat Allah. Gereja yang menolak para nabi yang benar dari Allah pada
akhirnya akan ditolak oleh Allah sendiri (Luk 13:34-35;
Wahy 2:1-3:22).
- 3) Dengan sengaja Iblis akan mengutus nabi-nabi palsu ke dalam
gereja-gereja (Mat 13:24-30,36-43); nabi-nabi yang menolak kekuasaan
mutlak Firman Allah, dan menyatakan bahwa mereka memiliki wewenang yang
setara dengan Firman Allah, serta menegaskan bahwa penyataan mereka itu
mutlak benar dan kata-kata mereka tidak dapat dihakimi oleh
gereja-gereja
(lihat art. GURU-GURU PALSU).
Para nabi palsu ini harus dengan tegas ditolak.
9 Full Life: CELAKALAH KAMU ... YANG KAYA.
Nas : Luk 6:24
Yesus sedang berbicara mengenai mereka yang memusatkan kehidupan,
tujuan, kebahagiaan atau sasaran mereka terutama pada hal-hal materiel atau
pada usaha menghimpun kekayaan yang banyak
(lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).
10 Full Life: CELAKALAH KAMU, JIKA SEMUA ORANG MEMUJI KAMU.
Nas : Luk 6:26
Ketika sebagian besar dari orang dunia yang tidak percaya memuji
orang percaya atau seorang yang menyatakan dirinya hamba Tuhan, maka
mungkin itu menjadi tanda bahwa ia bukanlah seorang pengikut Kristus yang
benar, sebab nabi palsu sering disukai oleh orang yang tidak setia kepada
Kristus. Nabi-nabi dan pelayan-pelayan Injil yang melayani Allah akan
mengalami hal yang sama yang terjadi pada diri Kristus; kehidupan dan
berita mereka akan bertentangan dengan dosa orang yang tidak benar dan
sebagai akibatnya akan ditolak oleh mereka yang tidak percaya.
11 Full Life: KASIHILAH MUSUHMU.
Nas : Luk 6:27
Dalam ayat Luk 6:27-42, Yesus memberitahukan bagaimana kita
harus hidup bersama orang lain. Sebagai anggota perjanjian baru, kita wajib
mengikuti tuntutan yang telah digariskan.
- 1) Mengasihi musuh kita bukan berarti mengasihi dengan kasih secara
emosi, seperti menyukai musuh kita, melainkan menunjukkan perhatian dan
keprihatinan yang tulus terhadap kebaikan dan keselamatan kekal mereka.
Karena kita tahu betapa dahsyatnya nasib yang menantikan mereka yang
melawan Allah dan umat-Nya, kita harus mendoakan mereka dan berupaya,
dengan jalan membalas kejahatan dengan kebaikan, untuk membawa mereka
kepada Kristus dan iman kepada Injil (bd. Ams 20:22; 24:29;
Mat 5:39-45; Rom 12:17; 1Tes 5:15; 1Pet 3:9).
- 2) Mengasihi musuh kita bukan berarti berpangku tangan sementara para
pelaku kejahatan terus-menerus melakukan perbuatan jahat mereka. Jika
dipandang perlu demi kehormatan Allah, kebaikan atau keamanan orang
lain, atau demi kebaikan akhir orang fasik itu, maka tindakan yang keras
harus diambil untuk menghentikan kejahatan (lih. Mr 11:15;
Yoh 2:13-17).