Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Lukas 8:39

8:39 "Pulanglah ke rumahmu dan ceriterakanlah segala sesuatu yang telah diperbuat Allah atasmu." Orang itupun pergi mengelilingi seluruh kota dan memberitahukan segala apa yang telah diperbuat Yesus atas dirinya.

Lukas 13:17

13:17 Dan waktu Ia berkata demikian, semua lawan-Nya merasa malu dan semua orang banyak bersukacita karena segala perkara mulia, yang telah dilakukan-Nya.

Lukas 20:2

20:2 dan mereka berkata kepada Yesus: "Katakanlah kepada kami dengan kuasa manakah Engkau melakukan hal-hal itu, dan siapa yang memberikan kuasa itu kepada-Mu!"

Lukas 23:25

23:25 Dan ia melepaskan orang yang dimasukkan ke dalam penjara karena pemberontakan dan pembunuhan itu sesuai dengan tuntutan mereka, tetapi Yesus diserahkannya kepada mereka untuk diperlakukan semau-maunya.

Full Life: DENGAN KUASA MANAKAH?

Nas : Luk 20:2

Para pemimpin agama mempertanyakan kewenangan Yesus untuk membersihkan Bait Allah ataupun untuk mengajar orang (Luk 19:45-48). Mereka merasa tersinggung dan marah karena Yesus mengecam perbuatan jahat di dalam rumah Allah, sementara mereka sendiri bersikap toleransi dan ikut serta di dalam perbuatan tersebut. Tindakan-tindakan demikian menunjukkan betapa tidak tepatnya mereka untuk menjadi pemimpin rohani. Sebagai pemimpin rohani yang sejati, Yesus menggunakan kewenangan-Nya demi kepentingan kebenaran dan keadilan, sekalipun Ia harus mengorbankan nyawa-Nya sendiri.

Full Life: YESUS DISERAHKANNYA ... UNTUK DIPERLAKUKAN SEMAU-MAUNYA.

Nas : Luk 23:25

Karena kebijaksanaan politiklah Pilatus menyerahkan Yesus kepada para pemimpin Yahudi

(lihat cat. --> Luk 23:1).

[atau ref. Luk 23:1]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Luk 8:39 13:17 20:2 23:25
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)