Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mazmur 100:2

100:2 Beribadahlah kepada TUHAN dengan sukacita, datanglah ke hadapan-Nya dengan sorak-sorai!

Yohanes 12:26

12:26 Barangsiapa melayani Aku, ia harus mengikut Aku dan di mana Aku berada, di situpun pelayan-Ku akan berada. Barangsiapa melayani Aku, ia akan dihormati Bapa.

Roma 12:11

12:11 Janganlah hendaknya kerajinanmu kendor, biarlah rohmu menyala-nyala dan layanilah Tuhan.

Full Life: DATANGLAH KE HADAPAN-NYA DENGAN SORAK-SORAI.

Nas : Mazm 100:2

Bernyanyi secara pribadi atau seluruh jemaat pertama-tama harus dilakukan "bagi Tuhan" (ayat Mazm 100:1), dengan sukacita dan kesadaran akan kehadiran-Nya. Di dalam nyanyian kita ingat bahwa Ia telah menciptakan kita dan menebus kita, dan bahwa kita kini adalah umat-Nya dan Dia itu gembala kita (ayat Mazm 100:3). Kita menyanyi tentang kasih dan kesetiaan-Nya yang tidak akan berakhir (ayat Mazm 100:5;

lihat cat. --> Ef 5:19).

[atau ref. Ef 5:19]

Full Life: BARANGSIAPA MELAYANI AKU.

Nas : Yoh 12:26

Beriman pada Yesus berarti komitmen pribadi untuk mengikuti Dia, menaati semua ajaran-Nya serta berada di mana Dia ada. Mengikuti Yesus termasuk menyangkal diri dan memikul salib

(lihat cat. --> Mr 8:34

[atau ref. Mr 8:34]

mengenai artinya memikul salib).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mazm 100:2,Yoh 12:26,Rom 12:11
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)