Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Markus 3:21

3:21 Waktu kaum keluarga-Nya mendengar hal itu, mereka datang hendak mengambil Dia, sebab kata mereka Ia tidak waras lagi.

Markus 5:2

5:2 Baru saja Yesus turun dari perahu, datanglah seorang yang kerasukan roh jahat dari pekuburan menemui Dia.

Markus 5:21

Yesus membangkitkan anak Yairus dan menyembuhkan seorang perempuan yang sakit pendarahan
5:21 Sesudah Yesus menyeberang lagi dengan perahu, orang banyak berbondong-bondong datang lalu mengerumuni Dia. Sedang Ia berada di tepi danau,

Markus 7:30

7:30 Perempuan itu pulang ke rumahnya, lalu didapatinya anak itu berbaring di tempat tidur, sedang setan itu sudah keluar.

Markus 10:47

10:47 Ketika didengarnya, bahwa itu adalah Yesus orang Nazaret, mulailah ia berseru: "Yesus, Anak Daud, kasihanilah aku!"

Markus 13:24

Kedatangan Anak Manusia Perumpamaan tentang pohon ara
13:24 "Tetapi pada masa itu, sesudah siksaan itu, matahari akan menjadi gelap dan bulan tidak bercahaya

Full Life: SEORANG YANG KERASUKAN ROH JAHAT.

Nas : Mr 5:2

Orang yang kerasukan setan menderita penindasan oleh Iblis (Kis 10:38) atau pengaruh Iblis (Mat 12:45; Kis 16:16-18) karena di dalam diri mereka ada roh jahat

(lihat cat. --> Luk 13:11).

[atau ref. Luk 13:11]

Alkitab mencatat banyak peristiwa ketika Yesus mengusir roh-roh jahat (untuk pembahasan yang lebih mendalam tentang setan-setan dan kuasa orang Kristen atas mereka

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

Full Life: MATAHARI MENJADI GELAP.

Nas : Mr 13:24

Lihat cat. --> Mat 24:29.

[atau ref. Mat 24:29]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mrk 3:21 5:2 5:21 7:30 10:47 13:24
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)