Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Markus 3:30

3:30 Ia berkata demikian karena mereka katakan bahwa Ia kerasukan roh jahat.

Markus 7:20

7:20 Kata-Nya lagi: "Apa yang keluar dari seseorang, itulah yang menajiskannya,

Markus 9:32

9:32 Mereka tidak mengerti perkataan itu, namun segan menanyakannya kepada-Nya.

Markus 11:30

11:30 Baptisan Yohanes itu, dari sorga atau dari manusia? Berikanlah Aku jawabnya!"

Markus 13:23

13:23 Hati-hatilah kamu! Aku sudah terlebih dahulu mengatakan semuanya ini kepada kamu."

Markus 13:30

13:30 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya angkatan ini tidak akan berlalu, sebelum semuanya itu terjadi.

Markus 13:33

Nasihat supaya berjaga-jaga
13:33 "Hati-hatilah dan berjaga-jagalah! Sebab kamu tidak tahu bilamanakah waktunya tiba.

Markus 14:39

14:39 Lalu Ia pergi lagi dan mengucapkan doa yang itu juga.

Markus 15:3

15:3 Lalu imam-imam kepala mengajukan banyak tuduhan terhadap Dia.

Full Life: HATI ORANG.

Nas : Mr 7:20-23

Dalam bagian ini, "menajiskan" (ayat Mr 7:20) artinya terpisah dari hidup, keselamatan, dan persekutuan dengan Kristus karena dosa yang timbul dari hati. "Hati" dalam Alkitab adalah keseluruhan intelek, emosi, keinginan, dan kemauan

(lihat art. HATI).

Hati yang kotor akan menajiskan semua pikiran, perasaan, perkataan, dan perbuatan (Ams 4:23; Mat 12:34; 15:19). Yang diperlukan adalah hati yang baru dan diubah, hati yang diciptakan kembali menurut rupa Kristus (lih. Luk 6:45;

lihat art. PEMBAHARUAN).

Full Life: ANGKATAN INI.

Nas : Mr 13:30

Lihat cat. --> Mat 24:34.

[atau ref. Mat 24:34]

Full Life: HATI-HATILAH.

Nas : Mr 13:33

Lihat cat. --> Mat 24:42

[atau ref. Mat 24:42]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mrk 3:30 7:20 9:32 11:30 13:23 13:30 13:33 14:39 15:3
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)