Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mazmur 18:3

18:3 (18-4) Terpujilah TUHAN, seruku; maka akupun selamat dari pada musuhku.

Mazmur 86:10

86:10 Sebab Engkau besar dan melakukan keajaiban-keajaiban; Engkau sendiri saja Allah.

Mazmur 89:7

89:7 (89-8) Allah disegani dalam kalangan orang-orang kudus, dan sangat ditakuti melebihi semua yang ada di sekeliling-Nya.

Mazmur 145:3

145:3 Besarlah TUHAN dan sangat terpuji, dan kebesaran-Nya tidak terduga.

Keluaran 18:11

18:11 Sekarang aku tahu, bahwa TUHAN lebih besar dari segala allah; sebab Ia telah menyelamatkan bangsa ini dari tangan orang Mesir, karena memang orang-orang ini telah bertindak angkuh terhadap mereka."

Keluaran 18:1

Yitro mengunjungi Musa
18:1 Kedengaranlah kepada Yitro, imam di Midian, mertua Musa, segala yang dilakukan Allah kepada Musa dan kepada Israel, umat-Nya, yakni bahwa TUHAN telah membawa orang Israel keluar dari Mesir.

1 Samuel 4:8

4:8 Celakalah kita! Siapakah yang menolong kita dari tangan Allah yang maha dahsyat ini? Inilah juga Allah, yang telah menghajar orang Mesir dengan berbagai-bagai tulah di padang gurun.

Nehemia 9:5

9:5 Dan berkatalah Yesua, Kadmiel, Bani, Hasabneya, Serebya, Hodia, Sebanya dan Petahya, orang-orang Lewi itu: "Bangunlah, pujilah TUHAN Allahmu dari selama-lamanya sampai selama-lamanya! Terpujilah nama-Mu yang mulia, yang ditinggikan mengatasi segala puji dan hormat!"

Full Life: SEKARANG AKU TAHU, BAHWA TUHAN LEBIH BESAR.

Nas : Kel 18:11

Kata "tahu" sering ditemukan dalam kitab ini. Musa dan orang Israel perlu tahu siapakah Allah itu dan memahami kuasa-Nya yang besar. Manifestasi kuasa dan pembebasan dari Allah ini menjadi saksi bagi Yitro sehingga ia dapat berkata, "Sekarang aku tahu," dan dapat ikut serta menyembah Tuhan. Hal-hal ini ditulis supaya kita juga dapat mengenal dan menyembah Allah yang sejati.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Psa 18:3 86:10 89:7 145:3,Ex 18:11,1Sa 4:8,Ne 9:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)