Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mazmur 37:17

37:17 sebab lengan orang-orang fasik dipatahkan, tetapi TUHAN menopang orang-orang benar.

Mazmur 37:24

37:24 apabila ia jatuh, tidaklah sampai tergeletak, sebab TUHAN menopang tangannya.

Mazmur 63:8

63:8 (63-9) Jiwaku melekat kepada-Mu, tangan kanan-Mu menopang aku.

Yesaya 41:10

41:10 janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan.

Yesaya 41:13

41:13 Sebab Aku ini, TUHAN, Allahmu, memegang tangan kananmu dan berkata kepadamu: "Janganlah takut, Akulah yang menolong engkau."

Yesaya 42:1

Hamba TUHAN
42:1 Lihat, itu hamba-Ku yang Kupegang, orang pilihan-Ku, yang kepadanya Aku berkenan. Aku telah menaruh Roh-Ku ke atasnya, supaya ia menyatakan hukum kepada bangsa-bangsa.

Full Life: AKU MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Yes 41:10-11

Orang percaya PB juga menjadi hamba-hamba pilihan Allah (Ef 1:3-12; 1Pet 2:9). Karena itu kita dapat menuntut janji-janji dari ayat-ayat ini untuk diri kita. Kita tidak perlu takut sesama manusia, karena Allah menyertai kita (bd. Yes 40:9; 43:2,5; Kej 15:1; Kis 18:9-10):

  1. (1) untuk memberikan kasih karunia dan kekuatan yang diperlukan untuk menghadapi semua situasi kehidupan ini;
  2. (2) untuk menolong kita melewati masa-masa krisis sebagai sumber kesejahteraan kita; dan
  3. (3) untuk menopang kita dan membela kita.

Full Life: ITU HAMBA-KU.

Nas : Yes 42:1-7

Sebagian dari ayat-ayat ini dikutip dalam PB (lih. Mat 12:18-21); jelas bahwa hamba yang dibicarakan sang nabi ialah Yesus Kristus, Mesias itu.

Full Life: AKU TELAH MENARUH ROH-KU KE ATAS-NYA.

Nas : Yes 42:1

Mesias akan diurapi oleh Roh Kudus supaya melaksanakan tugas penebusan-Nya (bd. Yes 61:1;

lihat art. YESUS DAN ROH KUDUS).

Para pengikut-Nya, yang akan melanjutkan apa yang telah dimulai oleh Yesus, juga memerlukan pencurahan Roh Kudus atas diri mereka (Kis 1:8; 2:4). Hanya Roh yang dapat memungkinkan orang percaya melayani dengan hikmat, penyataan, dan kuasa yang diperlukan.

Full Life: MENYATAKAN HUKUM KEPADA BANGSA-BANGSA.

Nas : Yes 42:1

Dengan kuasa Roh Kudus, Mesias akan membawa norma-norma keadilan kudus dan prinsip-prinsip kebenaran ilahi kepada semua bangsa; dengan demikian sifat pekerjaan-Nya adalah misioner. Dewasa ini tugas yang sama adalah tanggung jawab orang-orang yang membawa nama Kristus. Ia membaptis para pengikut-Nya dengan Roh Kudus supaya mereka dapat melaksanakan tugas ini

(lihat cat. --> Kis 1:8).

[atau ref. Kis 1:8]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Psa 37:17,24 63:8,Isa 41:10,13 42:1
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)