Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Mazmur 9:8

9:8 (9-9) Dialah yang menghakimi dunia dengan keadilan dan mengadili bangsa-bangsa dengan kebenaran.

Mazmur 11:4

11:4 TUHAN ada di dalam bait-Nya yang kudus; TUHAN, takhta-Nya di sorga; mata-Nya mengamat-amati, sorot mata-Nya menguji anak-anak manusia.

Mazmur 82:1

Allah dalam sidang ilahi
82:1 Mazmur Asaf. Allah berdiri dalam sidang ilahi, di antara para allah Ia menghakimi:

Mazmur 96:13

96:13 di hadapan TUHAN, sebab Ia datang, sebab Ia datang untuk menghakimi bumi. Ia akan menghakimi dunia dengan keadilan, dan bangsa-bangsa dengan kesetiaan-Nya.

Mazmur 98:9

98:9 di hadapan TUHAN, sebab Ia datang untuk menghakimi bumi. Ia akan menghakimi dunia dengan keadilan, dan bangsa-bangsa dengan kebenaran.

Kejadian 18:25

18:25 Jauhlah kiranya dari pada-Mu untuk berbuat demikian, membunuh orang benar bersama-sama dengan orang fasik, sehingga orang benar itu seolah-olah sama dengan orang fasik! Jauhlah kiranya yang demikian dari pada-Mu! Masakan Hakim segenap bumi tidak menghukum dengan adil?"

Kisah Para Rasul 17:31

17:31 Karena Ia telah menetapkan suatu hari, pada waktu mana Ia dengan adil akan menghakimi dunia oleh seorang yang telah ditentukan-Nya, sesudah Ia memberikan kepada semua orang suatu bukti tentang hal itu dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati."

Roma 14:10-12

14:10 Tetapi engkau, mengapakah engkau menghakimi saudaramu? Atau mengapakah engkau menghina saudaramu? Sebab kita semua harus menghadap takhta pengadilan Allah. 14:11 Karena ada tertulis: "Demi Aku hidup, demikianlah firman Tuhan, semua orang akan bertekuk lutut di hadapan-Ku dan semua orang akan memuliakan Allah." 14:12 Demikianlah setiap orang di antara kita akan memberi pertanggungan jawab tentang dirinya sendiri kepada Allah.

Roma 14:1

Jangan menghakimi saudaramu
14:1 Terimalah orang yang lemah imannya tanpa mempercakapkan pendapatnya.

Kolose 4:4-5

4:4 Dengan demikian aku dapat menyatakannya, sebagaimana seharusnya. 4:5 Hiduplah dengan penuh hikmat terhadap orang-orang luar, pergunakanlah waktu yang ada.

Full Life: MENGHAKIMI DUNIA DENGAN KEADILAN.

Nas : Mazm 9:9

Pemazmur berterima kasih dan memuji Tuhan karena pada suatu hari Dia akan membebaskan sepenuhnya mereka yang mencari Dia (ayat Mazm 9:9-15) dan mendatangkan hukuman atas musuh-musuh-Nya (ayat Mazm 9:4-9,16-21).

  1. 1) Supaya mencegah kehilangan semangat dan keputusasaan ketika melihat sukses kejahatan dalam dunia, umat Allah harus dengan teguh percaya dan mengaku bahwa Tuhan satu hari akan membenarkan mereka, kendatipun kesengsaraan, yang bertekun terhadap semua yang hendak membinasakan iman mereka dalam Allah (ayat Mazm 9:8-12; lih. pasal Wahy 19:1-21:27).
  2. 2) Orang percaya PB dapat menerapkan ayat-ayat ini kepada musuh-musuh Tuhan dan gereja-Nya. Sepanjang zaman PB terjadilah suatu pertentangan di antara kekuatan-kekuatan jahat melawan kekuatan-kekuatan kebenaran. Orang percaya yang setia akan ditentang oleh Iblis, dunia, dan orang percaya palsu di dalam gereja

    (lihat cat. --> 2Tim 3:12).

    [atau ref. 2Tim 3:12]

Full Life: IA DATANG UNTUK MENGHAKIMI BUMI.

Nas : Mazm 98:9

Ayat ini akan digenapi secara sempurna ketika Tuhan kita datang kembali untuk menghakimi dunia (lih. pasal Wahy 19:1-22:21), melenyapkan dosa dan kesusahan, serta membaharui langit dan bumi ini. Alam sendiri akan bersukacita (ayat Mazm 98:8) ketika ikut serta dalam penebusan terakhir ketika Kristus memerintah bumi dengan kebenaran dan keadilan (lih. Yes 55:12-13; Rom 8:19-22).

Full Life: DENGAN ADIL AKAN MENGHAKIMI DUNIA.

Nas : Kis 17:31

Untuk mengetahui petunjuk lainnya tentang ajaran Paulus mengenai hari penghakiman lih. Rom 2:5,16; 1Kor 1:8; Fili 1:6,10; 1Tes 5:2,4; 2Tes 1:7-10; 2:2.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Psa 9:8 11:4 82:1 96:13 98:9,Ge 18:25,Ac 17:31,Ro 14:10-12,1Co 4:4,5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)