Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Roma 15:15-18

15:15 Namun, karena kasih karunia yang telah dianugerahkan Allah kepadaku, aku di sana sini dengan agak berani telah menulis kepadamu untuk mengingatkan kamu, 15:16 yaitu bahwa aku boleh menjadi pelayan Kristus Yesus bagi bangsa-bangsa bukan Yahudi dalam pelayanan pemberitaan Injil Allah, supaya bangsa-bangsa bukan Yahudi dapat diterima oleh Allah sebagai persembahan yang berkenan kepada-Nya, yang disucikan oleh Roh Kudus. 15:17 Jadi dalam Kristus aku boleh bermegah tentang pelayananku bagi Allah. 15:18 Sebab aku tidak akan berani berkata-kata tentang sesuatu yang lain, kecuali tentang apa yang telah dikerjakan Kristus olehku, yaitu untuk memimpin bangsa-bangsa lain kepada ketaatan, oleh perkataan dan perbuatan,

Roma 15:1

Orang yang lemah dan orang yang kuat
15:1 Kita, yang kuat, wajib menanggung kelemahan orang yang tidak kuat dan jangan kita mencari kesenangan kita sendiri.

Kolose 1:17

1:17 Ia ada terlebih dahulu dari segala sesuatu dan segala sesuatu ada di dalam Dia.

Galatia 2:7-8

2:7 Tetapi sebaliknya, setelah mereka melihat bahwa kepadaku telah dipercayakan pemberitaan Injil untuk orang-orang tak bersunat, sama seperti kepada Petrus untuk orang-orang bersunat 2:8 --karena Ia yang telah memberikan kekuatan kepada Petrus untuk menjadi rasul bagi orang-orang bersunat, Ia juga yang telah memberikan kekuatan kepadaku untuk orang-orang yang tidak bersunat.

Efesus 3:2

3:2 --memang kamu telah mendengar tentang tugas penyelenggaraan kasih karunia Allah, yang dipercayakan kepadaku karena kamu,

Full Life: AKU BOLEH BERMEGAH.

Nas : Rom 15:17

Tidak salah untuk berbicara dengan penuh semangat dan sukacita mengenai apa yang dilakukan Allah melalui kita, jikalau dilakukan dengan penuh kerendahan hati dan rasa bersyukur kepada Allah. Bermegah jangan dilakukan karena jumlah hasil saja, tetapi tentang pelayanan yang menghasilkan ketaatan iman dalam ucapan dan kelakuan dalam orang, dan berasal dari pekerjaan dan penyataan sejati dari kuasa Roh (ayat Rom 15:18-19).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ro 15:15-18,1Co 9:17,Ga 2:7,8,Eph 3:2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)