Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yehezkiel 11:15

11:15 "Hai anak manusia, penduduk-penduduk Yerusalem berkata tentang semua saudara-saudaramu, tentang kaum kerabatmu dan segenap kaum Israel dalam keseluruhannya: Mereka telah jauh dari TUHAN, kepada kami tanah ini diberikan menjadi milik.

Yehezkiel 14:22

14:22 Tetapi sungguh, akan tertinggal di sana orang yang terluput, yang mengiring ke luar anak-anak lelaki dan perempuan; lihat, mereka akan datang kepadamu dan kamu akan melihat tingkah laku mereka dan kamu akan merasa terhibur tentang malapetaka yang Kudatangkan atas Yerusalem, ya tentang segala-galanya yang Kudatangkan atasnya.

Yehezkiel 16:13

16:13 Dengan demikian engkau menghias dirimu dengan emas dan perak, pakaianmu lenan halus dan sutera dan kain berwarna-warna; makananmu ialah tepung yang terbaik, madu dan minyak dan engkau menjadi sangat cantik, sehingga layak menjadi ratu.

Yehezkiel 16:37

16:37 sungguh, oleh karena itu Aku akan mengumpulkan semua kekasihmu, yaitu yang merayu hatimu, baik yang engkau cintai maupun yang engkau benci; Aku akan mengumpulkan mereka dari sekitarmu untuk melawan engkau dan Aku akan menyingkapkan auratmu di hadapan mereka, sehingga mereka melihat seluruh kemaluanmu.

Yehezkiel 18:30

18:30 Oleh karena itu Aku akan menghukum kamu masing-masing menurut tindakannya, hai kaum Israel, demikianlah firman Tuhan ALLAH. Bertobatlah dan berpalinglah dari segala durhakamu, supaya itu jangan bagimu menjadi batu sandungan, yang menjatuhkan kamu ke dalam kesalahan.

Yehezkiel 24:27

24:27 Pada hari itu mulutmu akan terbuka dan engkau akan berbicara kepada orang yang terluput itu dan tidak lagi tetap bisu. Dengan demikian engkau menjadi lambang bagi mereka dan mereka akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN."

Yehezkiel 28:18

28:18 Dengan banyaknya kesalahanmu dan kecurangan dalam dagangmu engkau melanggar kekudusan tempat kudusmu. Maka Aku menyalakan api dari tengahmu yang akan memakan habis engkau. Dan Kubiarkan engkau menjadi abu di atas bumi di hadapan semua yang melihatmu.

Yehezkiel 37:14

37:14 Aku akan memberikan Roh-Ku ke dalammu, sehingga kamu hidup kembali dan Aku akan membiarkan kamu tinggal di tanahmu. Dan kamu akan mengetahui bahwa Aku, TUHAN, yang mengatakannya dan membuatnya, demikianlah firman TUHAN."

Yehezkiel 37:16

37:16 "Hai engkau anak manusia, ambillah sepotong papan dan tulis di atasnya: Untuk Yehuda dan orang-orang Israel yang bersekutu dengan dia. Kemudian ambillah papan yang lain dan tulis di atasnya: Untuk Yusuf--papan Efraim--dan seluruh kaum Israel yang bersekutu dengan dia.

Full Life: MENGUMPULKAN SEMUA KEKASIH-KEKASIHMU.

Nas : Yeh 16:37-42

Yerusalem telah melakukan perzinaan rohani dengan bangsa lain dan dewa-dewanya

(lihat cat. --> Yeh 16:15);

[atau ref. Yeh 16:15]

kini Allah akan memakai bangsa-bangsa itu untuk menghukumnya. Mereka akan membawa kebinasaan yang demikian berat sehingga tidak diperlukan hukuman selanjutnya lagi.

Full Life: AMBILLAH SEPOTONG PAPAN.

Nas : Yeh 37:16-23

Setelah kematian Salomo, umat Allah terbagi menjadi dua kerajaan (lih. pasal 1Raj 12:1-33) -- satu disebut Yehuda dan satunya Israel (atau kadang-kadang Efraim). Allah kini berjanji bahwa kedua kerajaan itu akan dipersatukan kembali dengan seorang Raja yang memerintah atas mereka.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yeh 11:15 14:22 16:13 16:37 18:30 24:27 28:18 37:14 37:16
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)