Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yehezkiel 32:31-32

32:31 Firaun akan melihat mereka semuanya dan ia akan merasa terhibur dengan nasib khalayak ramai yang mengikutinya. Firaun mati terbunuh oleh pedang dengan seluruh tentaranya, demikianlah firman Tuhan ALLAH. 32:32 Oleh karena ia menimbulkan ketakutan di dunia orang-orang hidup, maka ia dibaringkan di tengah orang-orang yang tidak disunat, dekat orang yang mati terbunuh oleh pedang. Firaun dengan seluruh khalayak ramai yang mengikutinya, demikianlah firman Tuhan ALLAH."

Full Life: AKAN MERASA TERHIBUR.

Nas : Yeh 32:31

Firaun akan merasa sedikit "terhibur" ketika mengetahui bahwa dirinya tidak sendiri di dalam kubur, merenungkan kebenaran bahwa orang sengsara senang jika ada yang menemani dan bahwa orang terhukum tidak mau menderita sendirian.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yeh 32:31,32
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)