Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yeremia 5:22

5:22 Masakan kamu tidak takut kepada-Ku, demikianlah firman TUHAN, kamu tidak gemetar terhadap Aku? Bukankah Aku yang membuat pantai pasir sebagai perbatasan bagi laut, sebagai perhinggaan tetap yang tidak dapat dilampauinya? Biarpun ia bergelora, ia tidak sanggup, biarpun gelombang-gelombangnya ribut, mereka tidak dapat melampauinya!

Yeremia 17:8

17:8 Ia akan seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang merambatkan akar-akarnya ke tepi batang air, dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering, dan yang tidak berhenti menghasilkan buah.

Yeremia 29:28

29:28 Bukankah ia telah mengirim pesan kepada kami di Babel, katanya: Pembuanganmu masih lama. Dirikanlah rumah untuk kamu diami; buatlah kebun untuk kamu nikmati hasilnya!"

Yeremia 31:20

31:20 Anak kesayangankah gerangan Efraim bagi-Ku atau anak kesukaan? Sebab setiap kali Aku menghardik dia, tak putus-putusnya Aku terkenang kepadanya; sebab itu hati-Ku terharu terhadap dia; tak dapat tidak Aku akan menyayanginya, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 43:11

43:11 Dan apabila ia datang, ia akan memukul tanah Mesir: Yang ke maut, ke mautlah! Yang ke tawanan, ke tawananlah! Yang ke pedang, ke pedanglah!

Full Life: MASAKAN KAMU TIDAK TAKUT KEPADA-KU?

Nas : Yer 5:22

Umat itu tidak menghormati dan menaati Allah karena mereka tidak takut akan Dia dan tidak gemetar terhadap kenyataan kehadiran-Nya

(lihat art. TAKUT AKAN TUHAN).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yer 5:22 17:8 29:28 31:20 43:11
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)