Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 22:15

Tentang Sebna dan Elyakim
22:15 Beginilah firman Tuhan, TUHAN semesta alam: "Mari, pergilah kepada kepala istana ini, kepada Sebna yang mengurus istana, dan katakan:

Yesaya 28:20

28:20 Sebab tempat tidur akan kurang panjang untuk dipakai membujurkan diri dan selimut akan kurang lebar untuk dipakai menyelubungi diri.

Yesaya 36:4

36:4 Lalu berkatalah juru minuman agung kepada mereka: "Baiklah katakan kepada Hizkia: Beginilah kata raja agung, raja Asyur: Kepercayaan macam apakah yang kaupegang ini?

Yesaya 37:23

37:23 Siapakah yang engkau cela dan engkau hujat? terhadap siapakah engkau menyaringkan suaramu, dan memandang dengan sombong-sombong? Terhadap Yang Mahakudus, Allah Israel!

Yesaya 37:28

37:28 Aku tahu, jika engkau bangun atau duduk, jika keluar atau masuk, atau jika engkau mengamuk terhadap Aku.

Yesaya 47:5

47:5 Duduklah dengan berdiam diri dan masuklah ke dalam gelap, hai puteri Kasdim! Sebab engkau tidak akan disebutkan lagi ratu atas kerajaan-kerajaan.

Yesaya 48:10

48:10 Sesungguhnya, Aku telah memurnikan engkau, namun bukan seperti perak, tetapi Aku telah menguji engkau dalam dapur kesengsaraan.

Yesaya 62:7

62:7 dan janganlah biarkan Dia tinggal tenang, sampai Ia menegakkan Yerusalem dan sampai Ia membuatnya menjadi kemasyhuran di bumi.

Full Life: SEBNA.

Nas : Yes 22:15-25

Allah menyatakan hukuman atas seorang pejabat pemerintah yang korup bernama Sebna, yang akan digantikan oleh Elyakim, seorang pemimpin yang saleh (bd. ayat Yes 22:20).

Full Life: JURU MINUMAN AGUNG

Nas : Yes 36:4-10

(versi Inggris NIV -- panglima mandala). Panglima mandala bala tentara Sanherib berusaha untuk melemahkan keyakinan umat itu kepada Tuhan dengan intimidasi, kebohongan, dan argumentasi bahwa Allah Yehuda tidak akan cukup kuat untuk melepaskan mereka (bd. 2Raj 19:6-13).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 22:15 28:20 36:4 37:23 37:28 47:5 48:10 62:7
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)