Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 31:5

31:5 Seperti burung yang berkepak-kepak melindungi sarangnya, demikianlah TUHAN semesta alam akan melindungi Yerusalem, ya, melindungi dan menyelamatkannya, memeliharanya dan menjauhkan celaka.

Yesaya 34:2

34:2 Sebab TUHAN murka atas segala bangsa, dan hati-Nya panas atas segenap tentara mereka. Ia telah mengkhususkan mereka untuk ditumpas dan menyerahkan mereka untuk dibantai.

Yesaya 42:13

42:13 TUHAN keluar berperang seperti pahlawan, seperti orang perang Ia membangkitkan semangat-Nya untuk bertempur; Ia bertempik sorak, ya, Ia memekik, terhadap musuh-musuh-Nya Ia membuktikan kepahlawanan-Nya.

Yesaya 59:17

59:17 Ia mengenakan keadilan sebagai baju zirah dan ketopong keselamatan ada di kepala-Nya; Ia mengenakan pakaian pembalasan dan menyelubungkan kecemburuan sebagai jubah.

Full Life: KEADILAN SEBAGAI BAJU ZIRAH.

Nas : Yes 59:17-18

Paulus mengutip dua frasa dari ayat ini ketika menggambarkan perlengkapan senjata orang percaya: "baju zirah keadilan" dan "ketopong keselamatan" (Ef 6:14-17). Ketika menyebut "pakaian pembalasan" dan "murka kepada lawan-lawan" (ayat Yes 59:17-18) Yesaya membayangkan hari besar murka Allah pada akhir zaman

(lihat cat. --> Wahy 19:1 dst. catatan-catatan s/d 19:21

lihat cat. --> Wahy 19:21).

[atau ref. Wahy 19:1-21]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 31:5 34:2 42:13 59:17
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)