Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 5:18

5:18 Celakalah mereka yang memancing kesalahan dengan tali kedustaan dan dosa seperti dengan tali gerobak,

Yesaya 5:22

5:22 Celakalah mereka yang menjadi jago minum dan juara dalam mencampur minuman keras;

Yesaya 10:1

10:1 Celakalah mereka yang menentukan ketetapan-ketetapan yang tidak adil, dan mereka yang mengeluarkan keputusan-keputusan kelaliman,

Yesaya 10:5

Tentang celaka yang akan menimpa Asyur
10:5 Celakalah Asyur, yang menjadi cambuk murka-Ku dan yang menjadi tongkat amarah-Ku!

Yesaya 18:1

Ucapan ilahi terhadap Etiopia
18:1 Wahai! Negeri dengingan sayap di seberang sungai-sungai Etiopia,

Yesaya 45:10

45:10 Celakalah orang yang berkata kepada ayahnya: "Apakah yang kauperanakkan?" dan kepada ibunya: "Apakah yang kaulahirkan?"

Full Life: ASYUR.

Nas : Yes 10:5

Allah telah memakai pasukan Asyur untuk menghukum umat-Nya yang fasik. Kini Dia akan menghukum Asyur karena kesombongan dan kecongkakan mereka (ayat Yes 10:8-14). Jadi Yesaya sedang menubuatkan kebinasaan untuk Asyur (ayat Yes 10:16-19). Nubuat khusus ini digenapi ketika malaikat Allah membunuh 185.000 tentara Asyur di perkemahan sekeliling Yerusalem (lih. pasal Yes 37:1-38).

Full Life: ETIOPIA.

Nas : Yes 18:1

Etiopia terletak di bagian selatan Mesir. Rajanya ketika itu memerintah seluruh Mesir. Rupanya ia telah mengirim utusan ke Israel untuk mengadakan persekutuan melawan Asyur (ayat Yes 18:2). Allah sendiri akan mengalahkan Asyur, musuh itu, pada waktu-Nya (ayat Yes 18:3-6). Setelah kekalahan Asyur, rakyat Etiopia akan membawa persembahan ke Yerusalem (ayat Yes 18:7).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 5:18 5:22 10:1 10:5 18:1 45:10
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)