Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 51:16

51:16 Aku menaruh firman-Ku ke dalam mulutmu dan menyembunyikan engkau dalam naungan tangan-Ku, supaya Aku kembali membentangkan langit dan meletakkan dasar bumi, dan berkata kepada Sion: Engkau adalah umat-Ku!

Yesaya 55:11

55:11 demikianlah firman-Ku yang keluar dari mulut-Ku: ia tidak akan kembali kepada-Ku dengan sia-sia, tetapi ia akan melaksanakan apa yang Kukehendaki, dan akan berhasil dalam apa yang Kusuruhkan kepadanya.

Yesaya 59:21

59:21 Adapun Aku, inilah perjanjian-Ku dengan mereka, firman TUHAN: Roh-Ku yang menghinggapi engkau dan firman-Ku yang Kutaruh dalam mulutmu tidak akan meninggalkan mulutmu dan mulut keturunanmu dan mulut keturunan mereka, dari sekarang sampai selama-lamanya, firman TUHAN.

Yesaya 66:2

66:2 Bukankah tangan-Ku yang membuat semuanya ini, sehingga semuanya ini terjadi? demikianlah firman TUHAN. Tetapi kepada orang inilah Aku memandang: kepada orang yang tertindas dan patah semangatnya dan yang gentar kepada firman-Ku.

Full Life: FIRMAN-KU ... TIDAK AKAN KEMBALI KEPADA-KU DENGAN SIA-SIA.

Nas : Yes 55:11

Kuasa dan dampak firman Allah tidak pernah dibatalkan atau dinyatakan tidak berlaku lagi; firman-Nya akan membawa kehidupan rohani kepada orang yang menerimanya atau hukuman yang adil kepada orang yang menolaknya

(lihat art. FIRMAN ALLAH).

Full Life: ROH-KU ... FIRMAN-KU.

Nas : Yes 59:21

Allah berjanji kepada mereka yang berbalik dari dosa-dosanya dan menerima Mesias bahwa Roh-Nya akan turun ke atas mereka (bd. Yoh 16:13; Kis 2:4) dan firman-Nya tidak akan meninggalkan mulut mereka. Roh dan firman Tuhan akan mengesahkan kesaksian gereja sejati dan keturunannya untuk selama-lamanya. Umat Allah harus memberitakan Injil di dalam kuasa dan kebenaran Roh Kudus

(lihat cat. --> Kis 1:8;

[atau ref. Kis 1:8]

lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

Full Life: ORANG INILAH AKU MEMANDANG.

Nas : Yes 66:2

Allah tidak terkesan dengan kemegahan gedung yang dibuat manusia bagi-Nya, tetapi Ia senang akan orang tertentu (ayat Yes 66:1-2) -- orang yang rendah hati, yang sadar akan kebutuhan mereka untuk bantuan dan kasih karunia-Nya yang terus-menerus, dan yang berusaha mengikuti firman-Nya dengan sepenuh hati

(lihat cat. --> Yes 57:15).

[atau ref. Yes 57:15]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 51:16 55:11 59:21 66:2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)