Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 52:11

52:11 Menjauhlah, menjauhlah! Keluarlah dari sana! Janganlah engkau kena kepada yang najis! Keluarlah dari tengah-tengahnya, sucikanlah dirimu, hai orang-orang yang mengangkat perkakas rumah TUHAN!

Yeremia 3:12

3:12 Pergilah menyerukan perkataan-perkataan ini ke utara, katakanlah: Kembalilah, hai Israel, perempuan murtad, demikianlah firman TUHAN. Muka-Ku tidak akan muram terhadap kamu, sebab Aku ini murah hati, demikianlah firman TUHAN, tidak akan murka untuk selama-lamanya.

Full Life: MENJAUHLAH ... JANGANLAH ENGKAU KENA KEPADA YANG NAJIS!

Nas : Yes 52:11

Peristiwa keluaran dari Babel, seperti halnya keluaran dari Mesir, menggambarkan kelepasan dari dunia dan segala sesuatu yang najis. Orang tertebus secara khusus diperintahkan untuk mentahirkan diri dari segala yang najis; demikian juga, manakala seorang menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat, mereka harus memisahkan diri dari dunia dan membersihkan diri dari segala kejahatan

(lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

Full Life: PERKATAAN-PERKATAAN INI KE UTARA.

Nas : Yer 3:12

Sisa Israel yang hidup dalam pembuangan di Asyur diberi tahu bahwa mereka masih dapat bertobat. Allah tetap penuh belas kasihan dan tidak ingin menghukum terus. Yeremia kemudian bernubuat bahwa kaum sisa pada suatu hari akan kembali kepada Allah dan negeri perjanjian (ayat Yer 3:14).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 52:11,Yer 3:12
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)