Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yesaya 6:7

6:7 Ia menyentuhkannya kepada mulutku serta berkata: "Lihat, ini telah menyentuh bibirmu, maka kesalahanmu telah dihapus dan dosamu telah diampuni."

Yohanes 1:29

Yohanes menunjuk kepada Yesus
1:29 Pada keesokan harinya Yohanes melihat Yesus datang kepadanya dan ia berkata: "Lihatlah Anak domba Allah, yang menghapus dosa dunia.

Kisah Para Rasul 10:43

10:43 Tentang Dialah semua nabi bersaksi, bahwa barangsiapa percaya kepada-Nya, ia akan mendapat pengampunan dosa oleh karena nama-Nya."

Roma 4:25

4:25 yaitu Yesus, yang telah diserahkan karena pelanggaran kita dan dibangkitkan karena pembenaran kita.

Full Life: ANAK DOMBA ALLAH.

Nas : Yoh 1:29

Yesus merupakan Anak Domba yang disediakan Allah untuk dikorbankan sebagai pengganti orang berdosa (bd. Kel 12:3-17; Yes 53:7;

lihat art. PASKAH).

Melalui kematian-Nya, Yesus memungkinkan penghapusan kesalahan dan kuasa dosa dan membuka jalan kepada Allah bagi seluruh dunia.

Full Life: DIBANGKITKAN KARENA PEMBENARAN KITA.

Nas : Rom 4:25

Pembenaran tidak ada tanpa hidup, kehadiran, dan kasih karunia Yesus Kristus yang bekerja di dalam hidup kita. Pembenaran bukanlah tindakan tunggal pada waktu lalu, tetapi adalah pembenaran seumur hidup dalam persekutuan dengan Yesus Kristus Tuhan kita.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yes 6:7,Yoh 1:29,Kis 10:43,Rom 4:25
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)