Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yohanes 2:6

2:6 Di situ ada enam tempayan yang disediakan untuk pembasuhan menurut adat orang Yahudi, masing-masing isinya dua tiga buyung.

Yohanes 4:33

4:33 Maka murid-murid itu berkata seorang kepada yang lain: "Adakah orang yang telah membawa sesuatu kepada-Nya untuk dimakan?"

Yohanes 8:56

8:56 Abraham bapamu bersukacita bahwa ia akan melihat hari-Ku dan ia telah melihatnya dan ia bersukacita."

Yohanes 9:2

9:2 Murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya: "Rabi, siapakah yang berbuat dosa, orang ini sendiri atau orang tuanya, sehingga ia dilahirkan buta?"

Yohanes 10:39

10:39 Sekali lagi mereka mencoba menangkap Dia, tetapi Ia luput dari tangan mereka.

Yohanes 18:13

18:13 Lalu mereka membawa-Nya mula-mula kepada Hanas, karena Hanas adalah mertua Kayafas, yang pada tahun itu menjadi Imam Besar;

Yohanes 19:30

19:30 Sesudah Yesus meminum anggur asam itu, berkatalah Ia: "Sudah selesai." Lalu Ia menundukkan kepala-Nya dan menyerahkan nyawa-Nya.

Full Life: SUDAH SELESAI.

Nas : Yoh 19:30

Penderitaan Yesus dalam menyediakan penebusan bagi umat manusia yang jatuh kini sudah berakhir dan karya penebusan sudah selesai. Dia telah menanggung hukuman bagi dosa kita sambil membuka jalan keselamatan untuk semua orang

(lihat cat. --> Mat 27:50;

lihat cat. --> Luk 23:46).

[atau ref. Mat 27:50; Luk 23:46]


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yoh 2:6 4:33 8:56 9:2 10:39 18:13 19:30
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)