Yosua 15:13-19
                                                                                        Kaleb merebut Hebron
                                                				                        	15:13 Tetapi kepada Kaleb
 bin Yefune diberikan Yosua sebagian di tengah-tengah bani Yehuda itu, yakni Kiryat-Arba,
 seperti yang dititahkan TUHAN kepadanya; Arba ialah bapa Enak.
 Itulah Hebron.
                                                                		                                                                                                                                				                        	15:14 Dan Kaleb menghalau dari sana ketiga orang Enak,
 yakni Sesai, Ahiman dan Talmai,
 anak-anak Enak.
                                                                		                                                                                                                                				                        	15:15 Dari sana ia maju menyerang penduduk Debir. Nama Debir itu dahulu ialah Kiryat-Sefer.
                                                                		                                                                                                                                				                        	
15:16 Lalu berkatalah Kaleb: "Siapa yang menggempur Kiryat-Sefer dan merebutnya, kepadanya akan kuberikan Akhsa,
 anakku, menjadi isterinya."
                                                                		                                                                                                                                				                        	
15:17 Dan Otniel,
 anak Kenas saudara Kaleb, merebut kota itu; lalu Kaleb memberikan kepadanya Akhsa, anaknya, menjadi isterinya.
                                                                		                                                                                                                                				                        	
15:18 Ketika perempuan itu tiba, dibujuknya suaminya untuk meminta ladang kepada ayahnya. Maka turunlah perempuan itu dari keledainya, lalu berkatalah Kaleb kepadanya: "Ada apa?"
                                                                		                                                                                                                                				                        	
15:19 Jawabnya: "Berikanlah kepadaku hadiah; telah kauberikan kepadaku tanah yang gersang,
 berikanlah juga kepadaku mata air
." Lalu diberikannyalah kepadanya mata air yang di hulu dan mata air yang di hilir.