1 Samuel 24:5-6
24:5 (24-6) Kemudian berdebar-debarlah hati
Daud, karena ia telah memotong punca Saul;
24:6 (24-7) lalu berkatalah ia kepada orang-orangnya: "Dijauhkan Tuhanlah kiranya dari padaku untuk melakukan hal yang demikian kepada tuanku, kepada orang yang diurapi
TUHAN
, yakni menjamah dia, sebab dialah orang yang diurapi TUHAN."
Pengkhotbah 8:2
Kepatuhan kepada raja
8:2 Patuhilah perintah raja
demi sumpahmu kepada Allah.
Titus 3:1-2
Pesan-pesan penutup
3:1 Ingatkanlah mereka supaya mereka tunduk pada pemerintah
dan orang-orang yang berkuasa,
taat dan siap untuk melakukan setiap pekerjaan yang baik.
3:2 Janganlah mereka memfitnah,
janganlah mereka bertengkar, hendaklah mereka selalu ramah dan bersikap lemah lembut terhadap semua orang.
Titus 3:1
Pesan-pesan penutup
3:1 Ingatkanlah mereka supaya mereka tunduk pada pemerintah
dan orang-orang yang berkuasa,
taat dan siap untuk melakukan setiap pekerjaan yang baik.
Pengkhotbah 2:13-15
2:13 Dan aku melihat bahwa hikmat
melebihi kebodohan,
seperti terang melebihi kegelapan.
2:14 Mata orang berhikmat ada di kepalanya, sedangkan orang yang bodoh berjalan dalam kegelapan, tetapi aku tahu juga bahwa nasib yang sama menimpa mereka semua.
2:15 Maka aku berkata dalam hati: "Nasib yang menimpa orang bodoh juga akan menimpa aku. Untuk apa aku ini dulu begitu berhikmat?
" Lalu aku berkata dalam hati, bahwa inipun sia-sia.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=1Sa 24:5,6,Ec 8:2,Tit 3:1,2,1Pe 2:13-15
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)