2 Tawarikh 20:1-8
                                                                                        Kemenangan atas Moab dan Amon Akhir pemerintahan Yosafat
                                        20:1 Setelah itu bani Moab
 dan bani Amon datang berperang melawan Yosafat bersama-sama sepasukan orang Meunim.
                                                                                                    20:2 Datanglah orang memberitahukan Yosafat: "Suatu laskar
 yang besar datang dari seberang Laut Asin, dari Edom, menyerang tuanku. Sekarang mereka di Hazezon-Tamar,
" yakni En-Gedi.
                                                                                                    20:3 Yosafat menjadi takut, lalu mengambil keputusan
 untuk mencari TUHAN. Ia menyerukan kepada seluruh Yehuda supaya berpuasa
.
                                                                                                    20:4 Dan Yehuda berkumpul
 untuk meminta pertolongan dari pada TUHAN. Mereka datang dari semua kota di Yehuda untuk mencari TUHAN.
                                                                                                    
20:5 Lalu Yosafat berdiri di tengah-tengah jemaah Yehuda dan Yerusalem di rumah TUHAN, di muka pelataran yang baru
                                                                                                    
20:6 dan berkata: "Ya TUHAN, Allah nenek moyang
 kami
, bukankah Engkau Allah di dalam sorga?
 Bukankah Engkau memerintah atas segenap kerajaan
 bangsa? Kuasa dan keperkasaan ada di dalam tangan-Mu, sehingga tidak ada orang yang dapat bertahan melawan Engkau.
                                                                                                    20:7 Bukankah Engkau Allah kami yang menghalau penduduk tanah
 ini dari depan umat-Mu Israel, dan memberikannya kepada keturunan Abraham, sahabat-Mu
 itu, untuk selama-lamanya?
                                                                                                    
20:8 Lalu mereka mendiami tanah itu, dan mendirikan bagi-Mu tempat kudus
 untuk nama-Mu. Kata mereka:
                                        
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=2Taw 20:1-8
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)