Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Amsal 1:33

1:33 Tetapi siapa mendengarkan aku, ia akan tinggal dengan aman, terlindung dari pada kedahsyatan malapetaka."

Amsal 2:11

2:11 kebijaksanaan akan memelihara engkau, kepandaian akan menjaga engkau

Amsal 9:3

9:3 Pelayan-pelayan perempuan telah disuruhnya berseru-seru di atas tempat-tempat yang tinggi di kota:

Amsal 12:14

12:14 Setiap orang dikenyangkan dengan kebaikan oleh karena buah perkataan, dan orang mendapat balasan dari pada yang dikerjakan tangannya.

Amsal 12:26

12:26 Orang benar mendapati tempat penggembalaannya, tetapi jalan orang fasik menyesatkan mereka sendiri.

Amsal 14:16

14:16 Orang bijak berhati-hati dan menjauhi kejahatan, tetapi orang bebal melampiaskan nafsunya dan merasa aman.

Amsal 15:12

15:12 Si pencemooh tidak suka ditegur orang; ia tidak mau pergi kepada orang bijak.

Amsal 15:24

15:24 Jalan kehidupan orang berakal budi menuju ke atas, supaya ia menjauhi dunia orang mati di bawah.

Amsal 15:28

15:28 Hati orang benar menimbang-nimbang jawabannya, tetapi mulut orang fasik mencurahkan hal-hal yang jahat.

Amsal 15:33

15:33 Takut akan TUHAN adalah didikan yang mendatangkan hikmat, dan kerendahan hati mendahului kehormatan.

Amsal 16:10

16:10 Keputusan dari Allah ada di bibir raja, kalau ia mengadili mulutnya tidak berbuat salah.

Amsal 16:17

16:17 Menjauhi kejahatan itulah jalan orang jujur; siapa menjaga jalannya, memelihara nyawanya.

Amsal 17:7

17:7 Orang bebal tidak layak mengucapkan kata-kata yang bagus, apalagi orang mulia mengucapkan kata-kata dusta.

Amsal 20:3

20:3 Terhormatlah seseorang, jika ia menjauhi perbantahan, tetapi setiap orang bodoh membiarkan amarahnya meledak.

Amsal 22:20

22:20 Bukankah aku telah menulisnya kepadamu dulu dengan nasihat dan pengetahuan,

Amsal 24:30

24:30 Aku melalui ladang seorang pemalas dan kebun anggur orang yang tidak berakal budi.

Amsal 27:1

27:1 Janganlah memuji diri karena esok hari, karena engkau tidak tahu apa yang akan terjadi hari itu.

Amsal 27:21-22

27:21 Kui untuk melebur perak dan perapian untuk melebur emas, dan orang dinilai menurut pujian yang diberikan kepadanya. 27:22 Sekalipun engkau menumbuk orang bodoh dalam lesung, dengan alu bersama-sama gandum, kebodohannya tidak akan lenyap dari padanya.

Amsal 30:2

30:2 Sebab aku ini lebih bodoh dari pada orang lain, pengertian manusia tidak ada padaku.

Amsal 31:29

31:29 Banyak wanita telah berbuat baik, tetapi kau melebihi mereka semua.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ams 1:33 2:11 9:3 12:14 12:26 14:16 15:12 15:24 15:28 15:33 16:10 16:17 17:7 20:3 22:20 24:30 27:1 27:21 27:22 30:2 31:29
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)