Daniel 2:47
2:47 Berkatalah raja kepada Daniel: "Sesungguhnyalah, Allahmu itu Allah yang mengatasi segala allah
dan Yang berkuasa atas segala raja,
dan Yang menyingkapkan rahasia-rahasia,
sebab engkau telah dapat menyingkapkan rahasia
itu."
Daniel 4:34
4:34 Tetapi setelah lewat waktu yang ditentukan, aku, Nebukadnezar, menengadah ke langit, dan akal
budiku kembali
lagi kepadaku. Lalu aku memuji Yang Mahatinggi dan membesarkan dan memuliakan Yang Hidup kekal
itu, karena kekuasaan-Nya ialah kekuasaan yang kekal dan kerajaan-Nya
turun-temurun.
Daniel 6:26
6:26 (6-27) Bersama ini kuberikan perintah, bahwa di seluruh kerajaan yang kukuasai orang harus takut dan gentar
kepada Allahnya Daniel,
sebab Dialah Allah
yang hidup, yang kekal untuk selama-lamanya;
pemerintahan-Nya tidak akan binasa dan kekuasaan-Nya tidak akan berakhir.
Kejadian 9:26
9:26 Lagi katanya: "Terpujilah TUHAN, Allah Sem,
tetapi hendaklah Kanaan menjadi hamba
baginya.
Ezra 1:3
1:3 Siapa di antara kamu termasuk umat-Nya, Allahnya menyertainya! Biarlah ia berangkat pulang ke Yerusalem, yang terletak di Yehuda, dan mendirikan rumah TUHAN. Allah Israel, yakni Allah yang diam di Yerusalem.
Ezra 7:23-28
7:23 Segala sesuatu yang berdasarkan perintah Allah semesta langit, harus dilaksanakan dengan tekun untuk keperluan rumah Allah semesta langit, supaya jangan pemerintahan raja serta anak-anaknya
kena murka.
7:24 Lagipula kami beritahukan kepadamu, bahwa tidaklah sah bila para imam, orang Lewi, penyanyi, penunggu pintu gerbang, budak di bait Allah
dan para hamba rumah Allah dikenakan pajak, upeti atau bea.
7:25 Maka engkau, hai Ezra, angkatlah
pemimpin-pemimpin dan hakim-hakim sesuai dengan hikmat Allahmu yang menjadi peganganmu, supaya mereka menghakimi seluruh rakyat yang diam di daerah seberang sungai Efrat, yakni semua orang yang mengetahui hukum Allahmu; dan orang yang belum mengetahuinya haruslah kauajar.
7:26 Setiap orang, yang tidak melakukan hukum Allahmu dan hukum raja, harus dihukum dengan seksama, baik dengan hukuman mati, maupun dengan pembuangan, dengan hukuman denda atau hukuman penjara.
"
7:27 Terpujilah TUHAN, Allah nenek moyang kita, yang dengan demikian menggerakkan hati
raja, sehingga ia menyemarakkan
rumah TUHAN yang ada di Yerusalem,
Persiapan perjalanan
7:28 dan membuat aku disenangi
oleh raja dan penasihat-penasihatnya serta segala pembesar raja yang berkuasa!
(7-28b) Maka aku menguatkan hatiku, karena tangan TUHAN, Allahku, melindungi aku
dan aku menghimpunkan dari antara orang Israel beberapa pemimpin untuk berangkat pulang bersama-sama aku.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Dan 2:47 4:34 6:26,Ge 9:26,Ezr 1:3 7:23-28
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)