Ulangan 28:16-20
                                                                                    28:16 Terkutuklah engkau di kota dan terkutuklah engkau di ladang.
                                                                                                    28:17 Terkutuklah
 bakulmu dan tempat adonanmu.
                                                                                                    
28:18 Terkutuklah buah kandunganmu, hasil bumimu, anak lembu sapimu dan kandungan kambing dombamu.
                                                                                                    28:19 Terkutuklah engkau pada waktu masuk dan terkutuklah engkau pada waktu keluar.
                                                                                                    28:20 TUHAN akan mendatangkan kutuk,
 huru-hara dan penghajaran
 ke antaramu dalam segala usaha yang kaukerjakan, sampai engkau punah dan binasa
 dengan segera karena jahat
 perbuatanmu, sebab engkau telah meninggalkan Aku.
                                                
Mazmur 69:22
                                                                                    69:22 (69-23) Biarlah jamuan yang di depan mereka menjadi jerat
, dan selamatan mereka menjadi perangkap.
                                                Amsal 3:33
                                                                                    3:33 Kutuk
 TUHAN ada di dalam rumah orang fasik,
 tetapi tempat kediaman orang benar
 diberkati-Nya.
                                                
Maleakhi 2:2
                                                                                    2:2 Jika kamu tidak mendengarkan,
 dan jika kamu tidak memberi perhatian untuk menghormati
 nama-Ku, firman TUHAN semesta alam, maka Aku akan mengirimkan kutuk
 ke antaramu dan akan membuat berkat-berkatmu
 menjadi kutuk, dan Aku telah membuatnya menjadi kutuk, sebab kamu ini tidak memperhatikan.
                                        
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=De 28:16-20,Ps 69:22,Pr 3:33,Mal 2:2
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)