Ester 4:1-4
Usaha Mordekhai untuk menolong orang Yahudi
4:1 Setelah Mordekhai mengetahui segala yang terjadi itu, ia mengoyakkan pakaiannya,
lalu memakai kain kabung dan abu,
kemudian keluar berjalan di tengah-tengah kota, sambil melolong-lolong
dengan nyaring dan pedih.
4:2 Dengan demikian datanglah ia sampai ke depan pintu gerbang
istana raja, karena seorangpun tidak boleh masuk pintu gerbang istana raja dengan berpakaian kain kabung.
4:3 Di tiap-tiap daerah, ke mana titah dan undang-undang raja telah sampai, ada perkabungan yang besar di antara orang Yahudi disertai puasa dan ratap tangis; oleh banyak orang dibentangkan kain kabung dengan abu sebagai lapik tidurnya.
4:4 Ketika dayang-dayang dan sida-sida Ester memberitahukan hal itu kepadanya, maka sangatlah risau hati sang ratu, lalu dikirimkannyalah pakaian, supaya dipakaikan kepada Mordekhai dan supaya ditanggalkan kain kabungnya dari padanya, tetapi tidak diterimanya.
Ayub 2:8
2:8 Lalu Ayub mengambil sekeping beling untuk menggaruk-garuk badannya, sambil duduk di tengah-tengah abu.
Ayub 42:6
42:6 Oleh sebab itu aku mencabut perkataanku
dan dengan menyesal
aku duduk dalam debu dan abu
.
"
Yeremia 6:26
6:26 Hai puteri bangsaku, kenakanlah kain kabung,
dan berguling-gulinglah dalam debu!
Berkabunglah seperti menangisi
seorang anak tunggal,
merataplah dengan pahit pedih! Sebab sekonyong-konyong akan datang si pembinasa
menyerangmu.
Yeremia 25:34
25:34 Mengeluh dan berteriaklah, hai para gembala!
Berguling-gulinglah
dalam debu, hai pemimpin-pemimpin kawanan kambing domba! Sebab sudah genap waktunya kamu akan disembelih,
dan kamu akan rebah seperti domba jantan
pilihan.
Yunus 3:6
3:6 Setelah sampai kabar itu kepada raja kota Niniwe, turunlah ia dari singgasananya, ditanggalkannya jubahnya, diselubungkannya kain kabung, lalu duduklah ia di abu.
Mikha 1:10
1:10 Di Gat janganlah sampaikan berita, janganlah sekali-kali menangis! Baiklah gulingkan dirimu dalam debu di Bet-Le-Afra!
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Es 4:1-4,Job 2:8 42:6,Jer 6:26 25:34,Jon 3:6,Mic 1:10
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)