Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Keluaran 15:20

15:20 Lalu Miryam, nabiah itu, saudara perempuan Harun, mengambil rebana di tangannya, dan tampillah semua perempuan mengikutinya memukul rebana serta menari-nari.

Yudas 1:4

1:4 Sebab ternyata ada orang tertentu yang telah masuk menyelusup di tengah-tengah kamu, yaitu orang-orang yang telah lama ditentukan untuk dihukum. Mereka adalah orang-orang yang fasik, yang menyalahgunakan kasih karunia Allah kita untuk melampiaskan hawa nafsu mereka, dan yang menyangkal satu-satunya Penguasa dan Tuhan kita, Yesus Kristus.

Yudas 1:2

1:2 Rahmat, damai sejahtera dan kasih kiranya melimpahi kamu.

Kisah Para Rasul 22:14

22:14 Lalu katanya: Allah nenek moyang kita telah menetapkan engkau untuk mengetahui kehendak-Nya, untuk melihat Yang Benar dan untuk mendengar suara yang keluar dari mulut-Nya.

Kisah Para Rasul 2:18

2:18 Juga ke atas hamba-hamba-Ku laki-laki dan perempuan akan Kucurahkan Roh-Ku pada hari-hari itu dan mereka akan bernubuat.

Kisah Para Rasul 21:9

21:9 Filipus mempunyai empat anak dara yang beroleh karunia untuk bernubuat.

Kisah Para Rasul 21:1

Paulus di Tirus dan di Siprus
21:1 Sesudah perpisahan yang berat itu bertolaklah kami dan langsung berlayar menuju Kos. Keesokan harinya sampailah kami di Rodos dan dari situ kami ke Patara.

Kolose 1:1

Salam
1:1 Dari Paulus, rasul Kristus Yesus, oleh kehendak Allah, dan Timotius saudara kita,

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ex 15:20,Jud 4:4,2Ki 22:14,Ac 2:18 21:9,1Co 12:1
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)