Kejadian 14:6
14:6 dan orang Hori
di pegunungan mereka yang bernama Seir,
sampai ke El-Paran
di tepi padang gurun.
Kejadian 21:21
21:21 Maka tinggallah ia di padang gurun Paran,
dan ibunya mengambil seorang isteri baginya
dari tanah Mesir.
Bilangan 10:12
10:12 Lalu berangkatlah orang Israel dari padang gurun Sinai menurut aturan keberangkatan mereka, kemudian diamlah awan itu di padang gurun Paran.
Ulangan 1:1
Musa meriwayatkan pengalaman di gunung Horeb
1:1 Inilah perkataan-perkataan yang diucapkan Musa
kepada seluruh orang Israel di seberang sungai Yordan,
di padang gurun, di Araba-Yordan,
di tentangan Suf, antara Paran
dengan Tofel, Laban, Hazerot dan Di-Zahab.
Ulangan 33:2
33:2 Berkatalah ia: "TUHAN datang dari Sinai
dan terbit kepada mereka dari Seir;
Ia tampak
bersinar dari pegunungan Paran
dan datang dari tengah-tengah puluhan ribu orang yang kudus;
di sebelah kanan-Nya tampak kepada mereka api yang menyala.
Habakuk 3:3
3:3 Allah datang
dari negeri Teman
dan Yang Mahakudus
dari pegunungan Paran.
Sela. Keagungan-Nya menutupi segenap langit,
dan bumipun
penuh dengan pujian kepada-Nya.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ge 14:6 21:21,Nu 10:12,De 1:1 33:2,Hab 3:3
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)