Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Hosea 4:11

4:11 Anggur dan air anggur menghilangkan daya pikir.

Hosea 4:17

4:17 Efraim bersekutu dengan berhala-berhala, biarkanlah dia!

Hosea 5:3

5:3 Aku ini mengenal Efraim, dan Israel tidaklah tersembunyi bagi-Ku, sebab engkau telah berzinah, hai Efraim; dan Israel telah menajiskan diri.

Hosea 5:1

Ancaman terhadap Israel serta pemimpin-pemimpinnya
5:1 Dengarlah ini, hai para imam, perhatikanlah, hai kaum Israel, dan pasanglah telinga, hai keluarga raja! Sebab mengenai kamulah penghukuman itu, karena kamu telah menjadi perangkap bagi Mizpa, dan jaring yang dikembangkan di atas gunung Tabor,

Kisah Para Rasul 12:8

12:8 Lalu kata malaikat itu kepadanya: "Ikatlah pinggangmu dan kenakanlah sepatumu!" Iapun berbuat demikian. Lalu malaikat itu berkata kepadanya: "Kenakanlah jubahmu dan ikutlah aku!"

Kisah Para Rasul 15:30

15:30 Setelah berpamitan, Yudas dan Silas berangkat ke Antiokhia. Di situ mereka memanggil seluruh jemaat berkumpul, lalu menyerahkan surat itu kepada mereka.

Kisah Para Rasul 15:2

15:2 Tetapi Paulus dan Barnabas dengan keras melawan dan membantah pendapat mereka itu. Akhirnya ditetapkan, supaya Paulus dan Barnabas serta beberapa orang lain dari jemaat itu pergi kepada rasul-rasul dan penatua-penatua di Yerusalem untuk membicarakan soal itu.

Kisah Para Rasul 17:7

17:7 dan Yason menerima mereka menumpang di rumahnya. Mereka semua bertindak melawan ketetapan-ketetapan Kaisar dengan mengatakan, bahwa ada seorang raja lain, yaitu Yesus."

Yeremia 3:6

Israel dan Yehuda diajak kembali kepada TUHAN
3:6 TUHAN berfirman kepadaku dalam zaman raja Yosia: "Sudahkah engkau melihat apa yang dilakukan Israel, perempuan murtad itu, bagaimana dia naik ke atas setiap bukit yang menjulang dan pergi ke bawah setiap pohon yang rimbun untuk bersundal di sana?

Yehezkiel 23:5

23:5 Dan Ohola berzinah, sedang ia Aku punya. Ia sangat berahi kepada kekasih-kekasihnya, kepada orang Asyur, pahlawan-pahlawan perang,

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Hos 4:11,17 5:3,1Ki 12:8 15:30,2Ki 17:7,Jer 3:6,Eze 23:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)