Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Ayub 29:10

29:10 suara para pemuka membisu, dan lidah mereka melekat pada langit-langitnya;

Ayub 32:15

32:15 Mereka bingung, mereka tidak dapat memberi sanggahan lagi, mereka tidak dapat berbicara lagi.

Matius 22:12

22:12 Ia berkata kepadanya: Hai saudara, bagaimana engkau masuk ke mari dengan tidak mengenakan pakaian pesta? Tetapi orang itu diam saja.

Roma 3:19

3:19 Tetapi kita tahu, bahwa segala sesuatu yang tercantum dalam Kitab Taurat ditujukan kepada mereka yang hidup di bawah hukum Taurat, supaya tersumbat setiap mulut dan seluruh dunia jatuh ke bawah hukuman Allah.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Job 29:10 32:15,Mt 22:12,Ro 3:19
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)