Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Kisah Para Rasul 7:22

7:22 Dan Musa dididik dalam segala hikmat orang Mesir, dan ia berkuasa dalam perkataan dan perbuatannya.

Kisah Para Rasul 10:15

10:15 Kedengaran pula untuk kedua kalinya suara yang berkata kepadanya: "Apa yang dinyatakan halal oleh Allah, tidak boleh engkau nyatakan haram."

Kisah Para Rasul 15:30

15:30 Setelah berpamitan, Yudas dan Silas berangkat ke Antiokhia. Di situ mereka memanggil seluruh jemaat berkumpul, lalu menyerahkan surat itu kepada mereka.

Kisah Para Rasul 18:11

18:11 Maka tinggallah Paulus di situ selama satu tahun enam bulan dan ia mengajarkan firman Allah di tengah-tengah mereka.

Kisah Para Rasul 23:31

23:31 Lalu prajurit-prajurit itu mengambil Paulus sesuai dengan yang diperintahkan kepada mereka dan membawanya pada waktu malam ke Antipatris.

Kisah Para Rasul 28:30

Paulus memberitakan Kerajaan Allah di Roma
28:30 Dan Paulus tinggal dua tahun penuh di rumah yang disewanya sendiri itu; ia menerima semua orang yang datang kepadanya.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Kis 7:22 10:15 15:30 18:11 23:31 28:30
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)