Imamat 4:3
4:3 maka jikalau yang berbuat dosa
itu imam
yang diurapi, sehingga bangsanya turut bersalah, haruslah ia mempersembahkan kepada TUHAN karena dosa yang telah diperbuatnya
itu, seekor lembu
jantan muda yang tidak bercela
sebagai korban penghapus dosa
.
Imamat 4:12
4:12 jadi lembu jantan itu seluruhnya harus dibawanya ke luar perkemahan
,
ke suatu tempat yang tahir,
ke tempat pembuangan abu,
dan lembu itu harus dibakarnya
sampai habis di atas kayu api di tempat pembuangan abu.
Imamat 4:21
4:21 Dan haruslah ia membawa lembu jantan itu ke luar perkemahan,
lalu membakarnya sampai habis seperti ia membakar habis lembu jantan yang pertama. Itulah korban penghapus dosa untuk jemaah.
Bilangan 15:35-36
15:35 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Orang itu pastilah dihukum mati;
segenap umat Israel harus melontari dia dengan batu di luar tempat perkemahan.
"
15:36 Lalu segenap umat menggiring dia ke luar tempat perkemahan, kemudian dia dilontari dengan batu,
sehingga ia mati,
seperti yang difirmankan TUHAN kepada Musa.
Bilangan 15:1
Korban api-apian
15:1 TUHAN berfirman kepada Musa:
Kisah Para Rasul 21:10
21:10 Setelah beberapa hari kami tinggal di situ, datanglah dari Yudea seorang nabi bernama Agabus
.
Kisah Para Rasul 21:13
21:13 Tetapi Paulus menjawab
: "Mengapa kamu menangis dan dengan jalan demikian mau menghancurkan hatiku? Sebab aku ini rela bukan saja untuk diikat, tetapi juga untuk mati
di Yerusalem oleh karena nama Tuhan Yesus.
"
Kisah Para Rasul 7:58
7:58 Mereka menyeret dia ke luar kota,
lalu melemparinya.
Dan saksi-saksi
meletakkan jubah
mereka di depan kaki seorang muda yang bernama Saulus.
Ibrani 13:11-12
13:11 Karena tubuh binatang-binatang yang darahnya dibawa masuk ke tempat kudus oleh Imam Besar sebagai korban penghapus dosa,
dibakar di luar perkemahan.
13:12 Itu jugalah sebabnya Yesus telah menderita di luar pintu gerbang
untuk menguduskan
umat-Nya
dengan darah-Nya
sendiri.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Le 4:3,12,21,Nu 15:35,36,1Ki 21:10,13,Ac 7:58,Heb 13:11,12
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)