Lukas 5:8
5:8 Ketika Simon Petrus melihat hal itu iapun tersungkur di depan Yesus dan berkata: "Tuhan, pergilah dari padaku, karena aku ini seorang berdosa.
"
Lukas 8:41
8:41 Maka datanglah seorang yang bernama Yairus. Ia adalah kepala rumah ibadat.
Sambil tersungkur di depan kaki Yesus ia memohon kepada-Nya, supaya Yesus datang ke rumahnya,
Lukas 17:16
17:16 lalu tersungkur di depan kaki Yesus dan mengucap syukur kepada-Nya
. Orang itu adalah seorang Samaria.
Wahyu 5:8
5:8 Ketika Ia mengambil gulungan kitab itu, tersungkurlah keempat makhluk
dan kedua puluh empat tua-tua
itu di hadapan Anak Domba itu, masing-masing memegang satu kecapi
dan satu cawan emas, penuh dengan kemenyan: itulah doa
orang-orang kudus
.
Wahyu 5:14
5:14 Dan keempat makhluk
itu berkata: "Amin
". Dan tua-tua
itu jatuh tersungkur dan menyembah.
Wahyu 22:8
22:8 Dan aku, Yohanes, akulah yang telah mendengar dan melihat semuanya itu.
Dan setelah aku mendengar dan melihatnya, aku tersungkur di depan kaki
malaikat, yang telah menunjukkan semuanya itu kepadaku, untuk menyembahnya.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Lu 5:8 8:41 17:16,Re 5:8,14 22:8
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)