Lukas 7:37
7:37 Di kota itu ada seorang perempuan yang terkenal sebagai seorang berdosa. Ketika perempuan itu mendengar, bahwa Yesus sedang makan di rumah orang Farisi itu, datanglah ia membawa sebuah buli-buli pualam berisi minyak wangi.
Lukas 8:43
8:43 Adalah seorang perempuan yang sudah dua belas tahun menderita pendarahan
dan yang tidak berhasil disembuhkan oleh siapapun.
Lukas 11:1
Hal berdoa
11:1 Pada suatu kali Yesus sedang berdoa
di salah satu tempat. Ketika Ia berhenti berdoa, berkatalah seorang dari murid-murid-Nya kepada-Nya: "Tuhan,
ajarlah kami berdoa, sama seperti yang diajarkan Yohanes kepada murid-muridnya."
Lukas 13:19
13:19 Ia seumpama biji sesawi, yang diambil dan ditaburkan orang di kebunnya; biji itu tumbuh dan menjadi pohon dan burung-burung di udara bersarang pada cabang-cabangnya."
Lukas 16:9
16:9 Dan Aku berkata kepadamu: Ikatlah persahabatan dengan mempergunakan Mamon yang tidak jujur, supaya jika Mamon itu tidak dapat menolong lagi, kamu diterima di dalam kemah abadi."
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Luk 7:37 8:43 11:1 13:19 16:9
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)