Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 24:1

Kedatangan Raja Kemuliaan dalam Bait Allah
24:1 Mazmur Daud. Tuhanlah yang empunya bumi serta segala isinya, dan dunia serta yang diam di dalamnya.

Mazmur 27:10

27:10 Sekalipun ayahku dan ibuku meninggalkan aku, namun TUHAN menyambut aku.

Mazmur 71:12

71:12 Ya Allah, janganlah jauh dari padaku! Allahku, segeralah menolong aku!

Mazmur 87:2

87:2 TUHAN lebih mencintai pintu-pintu gerbang Sion dari pada segala tempat kediaman Yakub.

Mazmur 98:8

98:8 Biarlah sungai-sungai bertepuk tangan, dan gunung-gunung bersorak-sorai bersama-sama

Mazmur 104:34

104:34 Biarlah renunganku manis kedengaran kepada-Nya! Aku hendak bersukacita karena TUHAN.

Mazmur 105:4

105:4 Carilah TUHAN dan kekuatan-Nya, carilah wajah-Nya selalu!

Mazmur 113:2

113:2 Kiranya nama TUHAN dimasyhurkan, sekarang ini dan selama-lamanya.

Mazmur 115:13

115:13 memberkati orang-orang yang takut akan TUHAN, baik yang kecil maupun yang besar.

Mazmur 118:28

118:28 Allahku Engkau, aku hendak bersyukur kepada-Mu, Allahku, aku hendak meninggikan Engkau.

Mazmur 119:4

119:4 Engkau sendiri telah menyampaikan titah-titah-Mu, supaya dipegang dengan sungguh-sungguh.

Mazmur 121:8

121:8 TUHAN akan menjaga keluar masukmu, dari sekarang sampai selama-lamanya.

Mazmur 139:4

139:4 Sebab sebelum lidahku mengeluarkan perkataan, sesungguhnya, semuanya telah Kauketahui, ya TUHAN.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Mzm 24:1 27:10 71:12 87:2 98:8 104:34 105:4 113:2 115:13 118:28 119:4 121:8 139:4
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)