Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Amsal 1:22-23

1:22 "Berapa lama lagi, hai orang yang tak berpengalaman, kamu masih cinta kepada keadaanmu itu, pencemooh masih gemar kepada cemooh, dan orang bebal benci kepada pengetahuan? 1:23 Berpalinglah kamu kepada teguranku! Sesungguhnya, aku hendak mencurahkan isi hatiku kepadamu dan memberitahukan perkataanku kepadamu.

Amsal 2:2-4

2:2 sehingga telingamu memperhatikan hikmat, dan engkau mencenderungkan hatimu kepada kepandaian, 2:3 ya, jikalau engkau berseru kepada pengertian, dan menujukan suaramu kepada kepandaian, 2:4 jikalau engkau mencarinya seperti mencari perak, dan mengejarnya seperti mengejar harta terpendam,

Amsal 3:13-18

3:13 Berbahagialah orang yang mendapat hikmat, orang yang memperoleh kepandaian, 3:14 karena keuntungannya melebihi keuntungan perak, dan hasilnya melebihi emas. 3:15 Ia lebih berharga dari pada permata; apapun yang kauinginkan, tidak dapat menyamainya. 3:16 Umur panjang ada di tangan kanannya, di tangan kirinya kekayaan dan kehormatan. 3:17 Jalannya adalah jalan penuh bahagia, segala jalannya sejahtera semata-mata. 3:18 Ia menjadi pohon kehidupan bagi orang yang memegangnya, siapa yang berpegang padanya akan disebut berbahagia.

Amsal 8:5

8:5 Hai orang yang tak berpengalaman, tuntutlah kecerdasan, hai orang bebal, mengertilah dalam hatimu.

Amsal 17:16

17:16 Apakah gunanya uang di tangan orang bebal untuk membeli hikmat, sedang ia tidak berakal budi?

Amsal 18:1

18:1 Orang yang menyendiri, mencari keinginannya, amarahnya meledak terhadap setiap pertimbangan.

Amsal 19:8

19:8 Siapa memperoleh akal budi, mengasihi dirinya; siapa berpegang pada pengertian, mendapat kebahagiaan.

Amsal 23:23

23:23 Belilah kebenaran dan jangan menjualnya; demikian juga dengan hikmat, didikan dan pengertian.

Yakobus 1:5

1:5 Tetapi apabila di antara kamu ada yang kekurangan hikmat, hendaklah ia memintakannya kepada Allah, --yang memberikan kepada semua orang dengan murah hati dan dengan tidak membangkit-bangkit--,maka hal itu akan diberikan kepadanya.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Pro 1:22,23 2:2-4 3:13-18 8:5 17:16 18:1 19:8 23:23,Jas 1:5
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)