Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 18:7

18:7 (18-8) Lalu goyang dan goncanglah bumi, dan dasar-dasar gunung gemetar dan goyang, oleh karena menyala-nyala murka-Nya.

Mazmur 114:7

114:7 Gemetarlah, hai bumi, di hadapan TUHAN, di hadapan Allah Yakub,

Nahum 1:5

1:5 Gunung-gunung gemetar terhadap Dia, dan bukit-bukit mencair. Bumi menjadi sunyi sepi di hadapan-Nya, dunia serta seluruh penduduknya.

Matius 27:51

27:51 Dan lihatlah, tabir Bait Suci terbelah dua dari atas sampai ke bawah dan terjadilah gempa bumi, dan bukit-bukit batu terbelah,

Wahyu 6:12

6:12 Maka aku melihat, ketika Anak Domba itu membuka meterai yang keenam, sesungguhnya terjadilah gempa bumi yang dahsyat dan matahari menjadi hitam bagaikan karung rambut dan bulan menjadi merah seluruhnya bagaikan darah.

Wahyu 20:11

Hukuman yang terakhir
20:11 Lalu aku melihat suatu takhta putih yang besar dan Dia, yang duduk di atasnya. Dari hadapan-Nya lenyaplah bumi dan langit dan tidak ditemukan lagi tempatnya.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ps 18:7 114:7,Na 1:5,Mt 27:51,Re 6:12 20:11
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)