Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 2:1-3

Raja yang diurapi TUHAN
2:1 Mengapa rusuh bangsa-bangsa, mengapa suku-suku bangsa mereka-reka perkara yang sia-sia? 2:2 Raja-raja dunia bersiap-siap dan para pembesar bermufakat bersama-sama melawan TUHAN dan yang diurapi-Nya: 2:3 "Marilah kita memutuskan belenggu-belenggu mereka dan membuang tali-tali mereka dari pada kita!"

Mazmur 83:3-11

83:3 (83-4) Mereka mengadakan permufakatan licik melawan umat-Mu, dan mereka berunding untuk melawan orang-orang yang Kaulindungi. 83:4 (83-5) Kata mereka: "Marilah kita lenyapkan mereka sebagai bangsa, sehingga nama Israel tidak diingat lagi!" 83:5 (83-6) Sungguh, mereka telah berunding dengan satu hati, mereka telah mengadakan perjanjian melawan Engkau: 83:6 (83-7) Penghuni kemah-kemah Edom dan orang Ismael, Moab dan orang Hagar, 83:7 (83-8) Gebal dan Amon dan Amalek, Filistea beserta penduduk Tirus, 83:8 (83-9) juga Asyur telah bergabung dengan mereka, menjadi kaki tangan bani Lot. Sela 83:9 (83-10) Perlakukanlah mereka seperti Midian, seperti Sisera, seperti Yabin dekat sungai Kison, 83:10 (83-11) yang sudah dipunahkan di En-Dor, menjadi pupuk bagi tanah. 83:11 (83-12) Buatlah para pemuka mereka seperti Oreb dan Zeeb, seperti Zebah dan Salmuna semua pemimpin mereka,

Yesaya 8:9-10

8:9 Ketahuilah, hai bangsa-bangsa, dan terkejutlah, perhatikanlah, ya segala pelosok bumi, berikatpingganglah, dan terkejutlah; berikatpingganglah dan terkejutlah! 8:10 Buatlah rancangan, tetapi akan gagal juga; ambillah keputusan, tetapi tidak terlaksana juga, sebab Allah menyertai kami!

Kisah Para Rasul 23:12-13

Komplotan orang-orang Yahudi
23:12 Dan setelah hari siang orang-orang Yahudi mengadakan komplotan dan bersumpah dengan mengutuk diri, bahwa mereka tidak akan makan atau minum, sebelum mereka membunuh Paulus. 23:13 Jumlah mereka yang mengadakan komplotan itu lebih dari pada empat puluh orang.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ps 2:1-3 83:3-11,Isa 8:9,10,Ac 23:12,13
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)