Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 10:9

10:9 ia mengendap di tempat yang tersembunyi seperti singa di dalam semak-semak; ia mengendap untuk menangkap orang yang tertindas. Ia menangkap orang yang tertindas itu dengan menariknya ke dalam jaringnya.

Mazmur 56:6

56:6 (56-7) Mereka mau menyerbu, mereka mengintip, mengamat-amati langkahku, seperti orang-orang yang ingin mencabut nyawaku.

Mazmur 64:2

64:2 (64-3) Sembunyikanlah aku terhadap persepakatan orang jahat, terhadap kerusuhan orang-orang yang melakukan kejahatan,

Mazmur 64:1

Hukum Allah kepada orang fasik
64:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. (64-2) Ya Allah, dengarlah suaraku pada waktu aku mengaduh, jagalah nyawaku terhadap musuh yang dahsyat.

1 Samuel 13:19

13:19 Seorang tukang besi tidak terdapat di seluruh negeri Israel, sebab orang Filistin berkata: "Jangan-jangan orang Ibrani membuat pedang atau tombak."

Yesaya 7:6-7

7:6 Marilah kita maju menyerang Yehuda dan menakut-nakutinya serta merebutnya, kemudian mengangkat anak Tabeel sebagai raja di tengah-tengahnya, 7:7 maka beginilah firman Tuhan ALLAH: Tidak akan sampai hal itu, dan tidak akan terjadi,

Lukas 20:20-23

Tentang membayar pajak kepada Kaisar
20:20 Ahli-ahli Taurat dan imam-imam kepala mengamat-amati Yesus. Mereka menyuruh kepada-Nya mata-mata yang berlaku seolah-olah orang jujur, supaya mereka dapat menjerat-Nya dengan suatu pertanyaan dan menyerahkan-Nya kepada wewenang dan kuasa wali negeri. 20:21 Orang-orang itu mengajukan pertanyaan ini kepada-Nya: "Guru, kami tahu, bahwa segala perkataan dan pengajaran-Mu benar dan Engkau tidak mencari muka, melainkan dengan jujur mengajar jalan Allah. 20:22 Apakah kami diperbolehkan membayar pajak kepada Kaisar atau tidak?" 20:23 Tetapi Yesus mengetahui maksud mereka yang licik itu, lalu berkata kepada mereka:

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Psa 10:9 56:6 64:2,1Sa 13:19,Isa 7:6,7,Lu 20:20-23
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)