Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 11:2

11:2 Sebab, lihat orang fasik melentur busurnya, mereka memasang anak panahnya pada tali busur, untuk memanah orang yang tulus hati di tempat gelap.

Mazmur 45:5

45:5 (45-6) Anak-anak panahmu tajam, menembus jantung musuh raja; bangsa-bangsa jatuh di bawah kakimu.

Mazmur 64:3

64:3 (64-4) yang menajamkan lidahnya seperti pedang, yang membidikkan kata yang pahit seperti panah,

Mazmur 64:7

64:7 (64-8) Tetapi Allah menembak mereka dengan panah; sekonyong-konyong mereka terluka.

Mazmur 144:6

144:6 Lontarkanlah kilat-kilat dan serakkanlah mereka, lepaskanlah panah-panah-Mu, sehingga mereka kacau!

Ulangan 32:23

32:23 Aku akan menimbun malapetaka ke atas mereka, seluruh anak panah-Ku akan Kutembakkan kepada mereka.

Ulangan 32:42

32:42 Aku akan memabukkan anak panah-Ku dengan darah, dan pedang-Ku akan memakan daging: darah orang-orang yang mati tertikam dan orang-orang yang tertawan, dari kepala-kepala musuh yang berambut panjang.

Ayub 6:4

6:4 Karena anak panah dari Yang Mahakuasa tertancap pada tubuhku, dan racunnya diisap oleh jiwaku; kedahsyatan Allah seperti pasukan melawan aku.

Ratapan 3:12-13

3:12 Ia membidikkan panah-Nya, menjadikan aku sasaran anak panah. 3:13 Ia menyusupkan ke dalam hatiku segala anak panah dari tabung-Nya.

Habakuk 3:11

3:11 Matahari, bulan berhenti di tempat kediamannya, karena cahaya anak-anak panah-Mu yang melayang laju, karena kilauan tombak-Mu yang berkilat.

Habakuk 3:13

3:13 Engkau berjalan maju untuk menyelamatkan umat-Mu, untuk menyelamatkan orang yang Kauurapi. Engkau meremukkan bagian atas rumah orang-orang fasik dan Kaubuka dasarnya sampai batu yang penghabisan. Sela.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Psa 11:2 45:5 64:3,7 144:6,De 32:23,42,Job 6:4,La 3:12,13,Hab 3:11,13
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)