Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 17:14

17:14 Luputkanlah aku, ya TUHAN, dengan tangan-Mu, dari orang-orang dunia ini yang bagiannya adalah dalam hidup ini; biarlah perut mereka dikenyangkan dengan apa yang Engkau simpan, sehingga anak-anak mereka menjadi puas, dan sisanya mereka tinggalkan untuk bayi-bayi mereka.

Ayub 21:23-24

21:23 Yang seorang mati dengan masih penuh tenaga, dengan sangat tenang dan sentosa; 21:24 pinggangnya gemuk oleh lemak, dan sumsum tulang-tulangnya masih segar.

Ayub 24:20

24:20 Rahim ibu melupakan dia, berenga mengerumitnya, ia tidak diingat lagi: kecurangan dipatahkan seperti pohon kayu.

Pengkhotbah 2:16

2:16 Karena tidak ada kenang-kenangan yang kekal baik dari orang yang berhikmat, maupun dari orang yang bodoh, sebab pada hari-hari yang akan datang kesemuanya sudah lama dilupakan. Dan, ah, orang yang berhikmat mati juga seperti orang yang bodoh!

Pengkhotbah 7:15

7:15 Dalam hidupku yang sia-sia aku telah melihat segala hal ini: ada orang saleh yang binasa dalam kesalehannya, ada orang fasik yang hidup lama dalam kejahatannya.

Lukas 16:22

16:22 Kemudian matilah orang miskin itu, lalu dibawa oleh malaikat-malaikat ke pangkuan Abraham.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Psa 17:14,Job 21:23,24 24:20,Ec 2:16 7:15,Lu 16:22
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)