Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Versi:

Mazmur 24:4

24:4 "Orang yang bersih tangannya dan murni hatinya, yang tidak menyerahkan dirinya kepada penipuan, dan yang tidak bersumpah palsu.

Mazmur 86:4

86:4 Buatlah jiwa hamba-Mu bersukacita, sebab kepada-Mulah, ya Tuhan, kuangkat jiwaku.

Mazmur 143:8

143:8 Perdengarkanlah kasih setia-Mu kepadaku pada waktu pagi, sebab kepada-Mulah aku percaya! Beritahukanlah aku jalan yang harus kutempuh, sebab kepada-Mulah kuangkat jiwaku.

Mazmur 143:1

Doa minta pertolongan dan pengajaran
143:1 Mazmur Daud. Ya TUHAN, dengarkanlah doaku, berilah telinga kepada permohonanku! Jawablah aku dalam kesetiaan-Mu, demi keadilan-Mu!

1 Samuel 1:15

1:15 Tetapi Hana menjawab: "Bukan, tuanku, aku seorang perempuan yang sangat bersusah hati; anggur ataupun minuman yang memabukkan tidak kuminum, melainkan aku mencurahkan isi hatiku di hadapan TUHAN.

Ratapan 3:41

3:41 Marilah kita mengangkat hati dan tangan kita kepada Allah di sorga:

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Psa 24:4 86:4 143:8,1Sa 1:15,La 3:41
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)