Ulangan 28:32
28:32 Anak-anakmu lelaki dan anak-anakmu perempuan akan diserahkan kepada bangsa lain,
sedang engkau melihatnya dengan matamu sendiri, dan sehari-harian engkau rindu kepada mereka, dengan tidak dapat berbuat apa-apa.
Ulangan 28:41
28:41 Engkau akan mendapat anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan, tetapi mereka bukan bagi dirimu, sebab mereka akan menjadi tawanan.
Yeremia 16:3-4
16:3 Sebab beginilah firman TUHAN tentang anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan yang lahir di tempat ini, tentang ibu-ibu mereka yang melahirkan mereka dan tentang bapa-bapa mereka yang memperanakkan
mereka di negeri ini:
16:4 Mereka akan mati karena penyakit-penyakit yang membawa maut; mereka tidak akan diratapi dan tidak akan dikuburkan;
mereka akan menjadi pupuk di ladang;
mereka akan habis oleh pedang dan kelaparan;
mayat mereka akan menjadi makanan burung-burung di udara dan binatang-binatang di bumi.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ul 28:32,41,Yer 16:3-4
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)