Yehezkiel 20:40-42
20:40 Sebab di atas gunung-Ku yang kudus, di atas gunung Israel
yang tinggi, demikianlah firman Tuhan ALLAH, di sana di tanah itu segenap kaum Israel dalam keseluruhannya akan beribadah kepada-Ku. Di sana Aku akan berkenan kepadamu dan di sana Aku akan menuntut dari kamu persembahan-persembahan
khususmu dan sajian-sajianmu
yang terpilih, segala yang kamu kuduskan.
20:41 Seperti kepada persembahan yang harum
Aku berkenan kepadamu pada waktu Aku mengeluarkan kamu dari tengah bangsa-bangsa dan mengumpulkan
kamu dari negeri-negeri, di mana kamu berserak, dan Aku akan menunjukkan kekudusan-Ku
kepadamu di hadapan bangsa-bangsa.
20:42 Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN,
pada waktu Aku membawa kamu masuk ke tanah Israel,
ke negeri yang dengan sumpah telah Kujanjikan memberikannya kepada nenek moyangmu.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yeh 20:40-42
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)