Yeremia 2:3
2:3 Ketika itu Israel kudus
bagi TUHAN,
sebagai buah bungaran
dari hasil tanah-Nya. Semua orang yang memakannya
menjadi bersalah,
malapetaka menimpa mereka, demikianlah firman TUHAN.
Yeremia 2:7-8
2:7 Aku telah membawa kamu ke tanah yang subur untuk menikmati buahnya
dan segala yang baik dari padanya. Tetapi segera setelah kamu masuk, kamu menajiskan
tanah-Ku; tanah milik-Ku telah kamu buat menjadi kekejian.
2:8 Para imam tidak lagi bertanya: Di manakah TUHAN
? Orang-orang yang melaksanakan hukum
tidak mengenal Aku
lagi, dan para gembala
mendurhaka terhadap Aku. Para nabi bernubuat demi Baal
,
mereka mengikuti apa yang tidak berguna.
Yeremia 2:21-22
2:21 Namun Aku telah membuat engkau tumbuh
sebagai pokok anggur
pilihan, sebagai benih yang sungguh murni. Betapa engkau berubah menjadi pohon berbau busuk,
pohon anggur liar!
2:22 Bahkan, sekalipun engkau mencuci
dirimu dengan air abu,
dan dengan banyak sabun, namun noda kesalahanmu tetap ada di depan mata-Ku, demikianlah firman Tuhan
ALLAH.
Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yer 2:3,7,8,21,22
Copyright © 2005-2025 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)